Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Ragnarok Hadir dengan Genre Baru, Akankah Kembali Berjaya?

        Ragnarok Hadir dengan Genre Baru, Akankah Kembali Berjaya? Kredit Foto: Ragnarok
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Gravity, pengembang game fenomenal tahun 2000-an, Ragnarok, tengah mempersiapkan game terbaru Ragnarok bertajuk Ragnarok Tactics. Berbeda dengan Ragnarok biasanya yang bergenre Massively Multiplayer Online Role Playing Game (MMORPG), Ragnarok Tactics ini dikembangkan dengan genre permainan RPG Strategy Game.

        Dalam penyebarannya di Asia Tenggara, Gravity mempercayakan pada anak perusahaan yang baru saja ia dirikan, yakni Gravity Game Tech. Ragnarok Tactics sendiri saat ini sudah masuk masa pra-registrasi untuk kawasan Asia Tenggara, termasuk Indonesia.

        Harry Choi, Presiden Gravity Game Link, mengatakan, sebelumnya Ragnarok Tactics telah diluncurkan di Thailand pada 8 November 2019 lalu. Ragnarok Tactics mendapatkan sambutan yang luar biasa dari komunitas gamer Thailand.

        Baca Juga: Wadidaw! Peraih Emas Sea Games Dapat Bonus Rp500 Juta dari Jokowi

        Hanya dalam waktu tujuh hari, Ragnarok Tactics mampu menduduki peringkat pertama di platform Apple App Store dalam kategori RPG dan berhasil menduduki Trending Game peringkat 1 di platform Google Play Store.

        "Mirip dengan game Ragnarok biasanya, di Ragnarok Tactics ini kamu juga bisa merasakan pengalaman bermain yang tak kalah menarik. Dalam game ini, para pemain bisa merasakan atmosfir khas Ragnarok, fitur-fiturnya unik dan hanya bisa kamu temui dalam game ini," ujar Harry Choi.

        Sebagai karakter yang mengendalikan monster, pemain harus merencanakan taktik untuk mengalahkan lawan. Dengan taktik yang baik, pemain akan mampu mengalahkan monster yang kuat sekalipun. Menariknya lagi, Gravity menciptakan fitur yang mendukung gamer mobile dengan kesibukkan tinggi.

        Fitur yang dimaksud adalah idle, di mana fitur ini memungkinkan pemain untuk tetap melakukan farming tanpa harus login ke dalam game. Dengan kata lain, para pemain dapat tetap terhubung dengan teman-teman mereka sepanjang waktu.

        Selain itu, masih banyak fitur unggulan dari Ragnarok, antara lain kehadiran monster ikonik Ragnarok, Real Time PVP, Guild, dan lainnya. Sementara itu, Big Update War rencananya akan tersedia pada 19 Desember 2019. Dalam update ini pemain bisa menemukan update terbaru seperti Guild Wars yang bisa dikustomisasi sesuai tim. Persiapkan tim kamu! Karena pertempuran akan segera dimulai!

        Ragnarok sendiri merupakan game fenomenal yang pernah berjaya tahun 2000-an. Game asal Korea Selatan ini pernah digemari oleh para gamer pada masanya yang sekarang tentu sudah berusia di atas 20 tahun.

        Baca Juga: Kelewat Fokus Main PUBG, Gamer Tewas Salah Tenggak Air

        Belum lama ini, Ragnarok juga meluncurkan versi mobile, Ragnarok M: Eternal Love. Namun, sepertinya kurang sukses dengan konsep yang sama, MMORPG. Ragnarok Tactics ini dikembangkan dengan genre permainan RPG Strategy Game.

        Saat ini Ragnarok Tactics sedang membuka pra-registrasi di https://rott.gnjoy.in.th/preregister/. Selama masa pra-registrasi, Gravity sekaligus membagi-bagikan hadiah item in-game berupa satu buah Blessed Monster Egg, 50 buah Angeling Shards, 50 buah Devilling Shards, dan Zeny. Hadiah ini terbatas hanya untuk 500.000 pendaftar pertama.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Agus Aryanto
        Editor: Rosmayanti

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: