Gandeng BTS, Starbucks Korea Luncurkan Menu Baru. Serba Ungu!
Starbucks Korea menggandengboyband K-Pop, BTS, untuk membuat kampanye baru. Rantai kafe Amerika Serikat ini juga meluncurkan item menu dan produk baru sebagai bagian dari proyek mendukung kaum muda.
Melansir Korea Herald (17/1/2020), kampanye baru Starbuck yang bertajuk "Be the Brightest Stars" akan dimulai pada 21 Januari hingga 6 Februari.
Baca Juga: Drive-Thru Starbucks Pertama Sambangi Batam
Bersama BTS, kafe ini akan menyajikan item menu edisi terbatas dan barang-barang serba ungu. Kampanye ini dirancang untuk menyampaikan pesan kepada orang muda bahwa "Kamu bersinar seperti bintang, seperti apa adanya kamu."
Sementara, item baru yang diluncurkan adalah minuman Blooming Purple Vin Chaud dan lima makanan penutup dan makanan baru, termasuk Blueberry Star Macaroon dan Purple Berry Cheese Cake. Tak hanya itu, ada pula enam item non-makanan termasuk cangkir, dua gelas, dan kantong laptop.
Barang dagangan akan dibatasi untuk satu per orang di semua toko, kecuali untuk beberapa lokasi di pangkalan militer AS, mal, dan department store.
Rantai kafe ini mengatakan akan menyumbangkan sebagian dari keuntungan kampanye ke proyek bersama kelompok amal dalam upaya mendukung kelompok muda untuk berdiri di atas kaki mereka sendiri.
Starbucks Korea baru-baru ini menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Beautiful Foundation untuk mendukung kaum muda.
"Selama kampanye, BTS 'Make It Right' dari album Map of the Soul: Persona akan diputar di semua toko Starbucks di seluruh negeri," kata perusahaan itu.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Lili Lestari
Editor: Puri Mei Setyaningrum