Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Rombak Direksi, BTPN Syariah Alihkan Takhta Dirut ke Hadi Wibowo

        Rombak Direksi, BTPN Syariah Alihkan Takhta Dirut ke Hadi Wibowo Kredit Foto: Antara/Hafidz Mubarak A
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        PT BTPN Syariah Tbk (BTPS) resmi menunjuk Hadi Wiboro sebagai Direktur Utama (dirut) perusahaan yang baru menggantikan Ratih Rachmawaty. Sebelum didaulat menjadi dirut, Hadi Wibowo berkiprah sebagai Chief of Process Transformation BTPN Syariah. 

        Selain posisi dirut, BTPN Syariah juga merombak dua posisi direktur lainnya yang masing-masing diemban oleh Fachmy Achmad dan Dwiyono Bayu Winatio. Kedua ditunjuk untuk menggantikan dua direktur BTPN Syariah yang sudah menyelesaikan masa tugas, yakni Mulia Salim dan Taras Wibawa Siregar.

        Baca Juga: Pertama dalam Sejarah! Minyak Anjlok hingga Minus, Dolar AS dan Global Gerus Rupiah Habis-Habisan!

        "RUPST kemudian mengangkat Fachmy Achmad yang sebelumnya merupakan Finance and Investor Relation Head BTPN Syariah, dan Dwiyono Bayu Winantio yang sebelumnya adalah Distribution Head Area 2 BTPN Syariah, masing-masing sebagai Direktur," jelas BTPN Syariah, Jakarta, Selasa (21/04/2020).

        Kendati begitu, tidak ada perubahan pengurus di jajaran komisaris. Berikut adalah daftar direksi dan komisaris terbaru BTPN Syariah.

        Baca Juga: Presdir Udah, Kini Giliran Direktur hingga Presiden Komisaris Borong Saham BCA! Siapa Paling Gede?

        Direksi

        Direktur Utama, Hadi Wibowo

        Direktur Kepatuhan, Arief Ismail

        Direktur, Fachmy Achmad

        Direktur, Dwiyono Bayu Wnantio

        Direktur, M. Gatot Adhi Prasetyo

        Komisaris

        Komisaris Utama, Kemal Azis Stamboel

        Komisaris Independen, Dewie Pelitawati

        Komisaris, Mahdi Syahbuddin

        Komisaris, Yenny Lim

        "Bergantinya kepengurusan di dewan direksi dari seluruh internal perusahaan menggambarkan bahwa BTPN Syariah memiliki banyak talenta terbaik untuk membawa perusahaan naik ke kelas berikutnya," jelas Corporate Secretary BTPN Syariah, Arief Ismail.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Lestari Ningsih
        Editor: Lestari Ningsih

        Bagikan Artikel: