Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Daftar Komisaris Baru BEI Periode 2020-2023, Ada Keponakan Luhut!

        Daftar Komisaris Baru BEI Periode 2020-2023, Ada Keponakan Luhut! Kredit Foto: Antara/Dhemas Reviyanto
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Jajaran komisaris PT Bursa Efek Indonesia (BEI) resmi dirombak. Sejumlah nama baru pun bermunculan sebagai dewan komisaris, salah satunya dalah Pandu Patria Sjahrir yang menjabat sebesar komisaris perwakilan emiten atau perusahaan. 

        Baca Juga: Bangkrut! Banyak Hotel di Bali Diobral, Banting Harga Gede-Gedean

        Pandu Sjahrir sendiri merupakan anak dari Ekonom Sjahrir. Direktur PT Toba Bara Sejahtera Tbk (TOBA) ini juga merupakan keponakan dari Menko Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan.

        Baca Juga: Semua Berkat CPO, Perusahaan Noegroho Harihardono Bagi-Bagi Cuan Puluhan Miliar ke Pemegang Saham!

        Sementara itu, untuk posisi Komisaris Utama hingga periode yang akan datang masih diemban oleh John A. Prasetyo. Adapun jajaran komisaris lainnya yang disahkan dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Selasa (30/06/2020) meliputi Mohammad Noor Rachman Soejoeti, Heru Handayanto, dan Karman Pramuhardjo sebagai perwakilan regulator atau bursa. 

        Berikut ini adalah daftar lengkap susuran Dewan Komisaris BEI periode 2020-2023.

        Komisaris Utama: John A. Prasetio

        Komisaris: Mohammad Noor Rachman Soejoeti

        Komisaris: Heru Handayanto

        Komisaris: Karman Pamurahardjo

        Komisaris: Pandu Patria Sjahrir

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Lestari Ningsih
        Editor: Lestari Ningsih

        Bagikan Artikel: