Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Luhut Pandjaitan Mundur Dulu, Jokowi Oper Tugas Mensos ke Muhadjir Effendy

        Luhut Pandjaitan Mundur Dulu, Jokowi Oper Tugas Mensos ke Muhadjir Effendy Kredit Foto: Antara/Muhammad Adimaja
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Presiden Joko Widodo (Jokowi) menetapkan Menteri Koordinator (Menko) Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK), Muhadjir Fffendy, sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Menteri Sosial (Mensos). Hal ini menyusul ditetapkannya Mensos Juliari P Batubara sebagai tersangka kasus suap bansos oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). 

        “Untuk sementara saya akan menunjuk Menko PKM menjalankan tugas mensos,” ujarnya saat konferensi pers, Minggu (6/12/2020). Baca Juga: Gelar Karpet Merah! Mensos Juliari Jadi Tersangka Korupsi, Pak Luhut Siap-Siap....

        Presiden Jokowi memastikan akan mendukung proses penegakan hukum yang berjalan di KPK. Dia percaya bahwa KPK akan bekerja secara transparan dan profesional. Baca Juga: Bansos Dikorupsi Juliari, Jokowi Mencak-Mencak: Itu Uang Rakyat, Sangat Dibutuhkan!

        “Dan saya tidak akan melindungi yang terlibat korupsi. Dan kita semuanya percaya KPK bekerja secara transparan terbuka baik profesional dan pemerintah akan terus konsisten mendukung upaya pencegahan dan pemberantasan korupsi,” tuturnya.

        Mensos Juliari Batubara telah ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan suap terkait bansos untuk wilayah Jabodetabek 2020. Seperti diketahui bansos Jabodetabek berupa dalam bentuk sembako untuk penanganan dampak COVID-19.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Lestari Ningsih

        Bagikan Artikel: