Truk Bantuan untuk Palestina Dicegat Tentara Israel di Perbatasan
Sebuah konvoi truk bantuan internasional yang meluncur ke Gaza melalui Karem Abu Salem, (Kerem Shalom), sebuah perbatasan dengan Israel, dihentikan.
Peristiwa tersebut terjadi pada hari Selasa (18/5) ketika Israel menutup penyeberangan. Kala itu juga tengah terjadi serangan mortir di daerah tersebut.
Seperti dilansir Aljazeera.com, tindakan penghentian ini dilakukan tak lama setelah Koordinator Kegiatan Pemerintah Israel di Wilayah (COGAT) mengumumkan pembukaan sementara perbatasan untuk pengiriman bantuan.
COGAT mengatakan dalam sebuah pernyataan kemudian menegaskan bila penyeberangan perbatasan ditutup setelah seorang tentara Israel terluka ringan dalam serangan itu.
“Setelah bom mortir ditembakkan ke arah Penyeberangan Kerem Shalom… diputuskan untuk menghentikan masuknya sisa truk yang membawa bantuan,” kata COGAT.
Pada hari Selasa, badan bantuan PBB mengatakan lebih dari 52.000 warga Palestina telah terlantar akibat serangan udara Israel yang telah menghancurkan atau merusak parah hampir 450 bangunan di Jalur Gaza. (ihram/Rep).Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat