Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Kata Wanita Emas, Presiden Jokowi Akan Rugi Besar Gara-Gara...

        Kata Wanita Emas, Presiden Jokowi Akan Rugi Besar Gara-Gara... Kredit Foto: Instagram/Joko Widodo
        Warta Ekonomi -

        Wacana jabatan presiden tiga periode dinilai akan merugikan Joko Widodo (Jokowi) yang saat ini menjabat sebagai kepala negara. Menurut Ketua Umum Partai Era Masyarakat Sejahtera (Emas) Hasnaeni, usulan itu tak tepat.

        "Kan Pak Jokowi sudah mengatakan tidak ingin menjadi presiden tiga periode, jangan ada pihak yang mendorong karena akan merugikan yang bersangkutan," ujar Hasnaeni.

        Baca Juga: Ini Dia Pembantu Jokowi Paling Tajir Melintir, Harta Kekayaannya Tembus Triliunan

        Menurutnya, mendorong Jokowi jadi presiden tiga periode adalah bentuk penggembosan. Wanita Emas, sapaan Hasnaeni, mengakui banyak prestasi yang dicapai Jokowi selama memimpin bangsa ini.

        Namun, kata dia, saat ini langkah yang paling tepat ialah membantu Jokowi dalam mengatasi berbagai persoalan akibat pandemi covid-19.

        "Saya apresiasi, kita tahu, presiden yang konsen membangun infrastruktur ini Pak Jokowi. Bu Megawati kita apresiasi juga karena sempat melunaskan utang negara," tuturnya.

        Yang lebih penting saat ini, kata dia, semua pihak ikut mencari solusi permasalahan negara sehingga bisa sama-sama mengatasi kesenjangan sosial dan ekonomi yang masih terjadi. Hasnaeni menyarankan agar masukan positif kepada jokowi diberikan di periode jabatan tersisa saat ini.

        Sehingga pada akhirnya kata dia, nama Jokowi harum sebagai salah satu presiden yang sukses membangun negeri.

        "Pada akhirnya negara kita bisa terbebas dari Covid, ekonomi bisa stabil dan lapangan pekerja bisa terbuka lagi, tidak banyak pengangguran. dan kesenjangan sosial bisa terselesaikan," ungkap Hasnaeni.

        Baca Juga: Tak Disangka Tak Diduga, Bekas Pejabat Negara Preteli Rencana Besar Jokowi, Ternyata Oh Ternyata

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Cahyo Prayogo

        Bagikan Artikel: