Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Global Connections
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Irlandia Utara Sukses Jegal Italia ke Piala Dunia 2022

        Irlandia Utara Sukses Jegal Italia ke Piala Dunia 2022 Kredit Foto: Getty Images
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Langkah Italia untuk lolos otomatis ke Piala Dunia 2022 dijegal timnas Irlandia Utara, Selasa dini hari (16/11). Kepastian Italia untuk bisa tampil di Piala Dunia tertunda karena mereka bermain imbang 0-0 dalam laga lanjutan fase kualifikasi Grup C di Windsor Park.

        Atas hasil imbang tersebut membuat Italia gagal menduduki posisi puncak klasemen Grup C. Namun juara Eropa itu masih bisa lolos lewat jika tampil impresif saat play -off pada Maret 2022 mendatang.

        Sementara dipertandingan lainnya di Grup C, Swiss berhasil lolos ke putaran final Piala Dunia setelah berhasil mengalahkan Bulgaria dengan skor 4-0.

        Baca Juga: Duduki Peringkat Kedua, Portugal Gagal Lolos Langsung ke Piala Dunia

        Keempat gol Swiss dicetak olah Noah Okafor (48), Ruben Vargas (57), Cedric Itten (72) dan Remo Freuler (90+1). Kemenangan meyakinkan ini membuat timnas Swiss kini memuncaki klasemen Grup C dengan 18 poin, unggul 2 angka atas Italia yang ada diurutan kedua.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Boyke P. Siregar
        Editor: Boyke P. Siregar

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: