Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Sukses Bangun Perusahaan Keluarga, Mahatma Ilham Panjaitan Luncurkan Buku Perjalanan Hidup

        Sukses Bangun Perusahaan Keluarga, Mahatma Ilham Panjaitan Luncurkan Buku Perjalanan Hidup Kredit Foto: Agung Concern Group
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Merayakan hari ulang tahun ke-65, CEO Agung Concern Group, Mahatma Ilham Panjaitan, meluncurkan sebuah buku perjalanan hidupnya, di Hotel Four Seasons, Gatot Subroto, Jakarta, Jumat (26/11/2021). Buku berjudul“Panjaitan van Menteng The Godfather” itu sendiri ditulis oleh jurnalis Putut Trihusodo dan Dwitri Waluyo.

        Agung Concern Group (beroperasi sejak 1954) adalah salah satu perusahaan keluarga yang bertahan dari gerusan krisis. Diantara bidang usahanya, telah merambah sejumlah sektor, termasuk sektor IT yang saat ini tengah berkembang.

        Baca Juga: Elon Musk Perang Kata-kata Tajam dengan CEO Binance Gegara Dogecoin, Lho Ada Apa?

        “Dalam dua dekade terakhir ini, sejak dipimpin Ilham Panjaitan,Agung Concern Group telah masuk ke jajaran elite korporasi di Tanah Air. Agung Concern Group memiliki kekuatan besar untuk ikut menjadi salah satu pelaku penting yang akan ikut meramaikan pentas Indonesia Emas 2045,” catat Putut Trihusodo.

        Putut juga mengatakan, meski memimpin korporasi besar, sosok Ilham Panjaitan tidak begitu dikenal publik. Putut juga mengatakan Ilham bukan pula sosok yang gemar membicarakan tentang dirinya atau succes story-nya. Itu sebabnya, Putut menyebutkan buku ini hampir sepenuhnya merupakan rangkaian cerita dari kawan sekolah, kawan kuliah, rekan bisnis, serta para kolega lainnya, tentang sosok Ilham dan apa yang dia kerjakan sejauh ini.

        Putut juga mengatakan, bagi Ilham, lebih mudah menyampaikan hal-hal yang dianggapnya prinsip-prinsip yang dijalaninya. Tentang prinsip hidup sebagai ayah, misalnya, sebagai suami,CEO atau sebagai pelaku usaha dengan segala komitmennya.

        “Tentang keseharian dan kebiasaan Pak Ilham, kami mewancarai 40an orang narasumber. Mereka adalah, teman reman, rekan kuliah, keluarga, partner bisnis dll,” tambah Putut.

        Buku setebal 272 halaman ini dilengkapi prolog yang ditulis Luhut Binsar Pandjaitan. Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi ini, mengenal keluarga Ilham Panjaitan, sudah sejak tahun 1950-an. Turut pula memberi testimoni adalah Jusuf Kalla (Wapres 2004-209 & 2014-2019), dan Enggartiasto Lukita (Mendag 2016-2019).

        Buku Panjaitan van Menteng, sebut sang penulis Putut Trihusodo, juga mencatat sejumlah hal penting yang bisa dijadikan pelajaran bagi perusahaan keluarga yang ingin eksis dan bertahan puluhan bahkan ratusan tahun. Tentang filosofi keluarga yang menjadi corporate culture, pembentukan tim building, juga kejelian membaca situasi dan mengeksekusinya sebagai bisnis yang menguntungkan.

        “Banyak best practise yang bisa dijadikan pelajaran. Baik itu tentang corporate culture, membangun tim yang solid, manajemen mengatasi krisis dan lain-lain,” tambah Dwitri Waluyo.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Nuzulia Nur Rahma
        Editor: Alfi Dinilhaq

        Bagikan Artikel: