Pakar Hukum Tata Negara Refly Harun angkat bicara soal pernikahan Anwar Usman dengan Idayati adik kandung Presiden Jokowi.
Jika punya etika, kata Refly, sudah seharusnya Anwar mundur dari posisi sebagai Ketua Mahkamah Konstitusi.
"Kalau etika tinggi harusnya mundur, tetapi saya pesimistis. Karena bukankah jabatan sebagai Ketua MK itu sebagai daya tawar ke keluarga presiden?” kata Refly.
Menurutnya, akan sangat mustahil jika menjadi Hakim MK, Anwar bisa bersikap netral ketika menghadapi gugatan yang melibatkan keluarganya sendiri.
"Prinsipnya adalah kalau ada hubungan keluarga, maka hakim tidak boleh menyidangkan kasus itu. Karena dianggap tidak mungkin bisa netral. Jadi ini sudah menjadi bagian dari kode etik hakim secara universal,” kata dia.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat
Tag Terkait: