Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Baliho Anies Capres 2024 Diusung Nasdem Mulai Bertebaran di Jalan, Pengamat: Ini Gerakan Bersifat 2 Arah

        Baliho Anies Capres 2024 Diusung Nasdem Mulai Bertebaran di Jalan, Pengamat: Ini Gerakan Bersifat 2 Arah Kredit Foto: Andi Hidayat
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Kurang dari dua tahun lagi Indonesia akan menggelar kontestasi politik akbar, yaitu Pemilihan Umum (Pemilu) pada 2024. Terlihat baliho dan spanduk dari salah satu tokoh, yaitu Anies Baswedan mulai terlihat di jalanan.

        Menanggapi hal ini, Pengamat politik Zaki Mubarak ikut memberikan pandangannya. Sebelumnya diketahui, spanduk tersebut merupaka dukungan dari Forum Relawan Jawa Barat Beraksi untuk Anies Baswedan.

        Baca Juga: 8 Tahap yang Harus Dilalui Anies Baswedan untuk Mengakhiri Masa Jabatannya: Bakal Dilakukan di Waktu Penting Ini

        "Anies mempunyai pendukung yang besar di daerah dengan identitas Islamnya kuat," ujar Zaki kepada GenPI.co, Jumat (16/9/2022).

        Pasalnya, Jawa Barat termasuk kantong suara bagi Anies. Bahkan, sejumlah kader Nasdem di daerah juga telah lebih dulu menyuarakan dukungan ke Anies untuk jadi maju Capres 2024.

        "Jadi ini gerakan bersifat dua arah," sambungnya.

        Pertama, untuk menunjukkan kuatnya dukungan masyarakat ke Anies.

        Baca Juga: Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan Resmikan Relaunching RS Siloam Mampang Jadi Fasilitas Tersier dengan Pusat Unggulan Ortopedi

        "Kedua, untuk mendorong DPP Nasdem menetapkan Anies sebagai capres," ucapnya.

        Jamaluddin menilai spanduk dukungan Anies di Jawa Barat diinisiasi oleh sukarelawan dan keder Nasdem setempat serta ormas yang berafiliasi dengan parpol tersebut.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Ayu Almas

        Bagikan Artikel: