Buzzer Mohon Buka Kuping Lebar-lebar! Siang-Malam Terus Disenggol Tiada Henti, Jawaban Anies Baswedan Telak: Saya Nggak Harus Marah, Itu…
Kalau ada satu nama politisi yang setiap hari dapat cacian, makian, bahkan fitnah, Anies Baswedan rasanya bisa masuk dalam list teratas.
Kini setelah dirinya menyatakan diri siap maju di Pilpres 2024 terlebih Partai NasDem sudah nyatakan deklarasi dukungan jadi calon Presiden, “serangan” ke Anies Baswedan akan bertambah.
Sebut saja tudingan ke Anies seperti “Bapak politik Identitas, keturunan arab, dsj” yang dilontarkan para pihak yang sering disebut buzzer dapat dengan mudah ditemukan di beragam media sosial.
Menanggapi fenomena “serangan” terhadap dirinya ini, Anies mengaku biasa saja dan tak pernah sedikit pun marah atau kesal.
“Apa yang diungkapkan oleh seseorang itu mencerminkan dirinya sendiri, bukan mencerminkan orang lain jadi ketika orang mengungkapkan dengan kata-kata kasar dan ungkapan-ungkapan yang kita pun tak enak untuk mengutipnya, itu ya cerminan dia, mengapa saya harus marah,” jelas Anies Baswedan di kanal Youtube Karni Ilyas Club, dikutip Kamis (6/10/22).
Anies pun mengungkapkan hanya fokus pada kerja dan amanat yang diberikan padanya untuk memimpin.
Dan hal tersebut menurut Anies dilakukan semaksimal yang bisa dia lakukan untuk menunjukkan bagaimana “salahnya” pihak-pihak yang menyerang dirinya.
“Saya insya Allah kerjakan kerjakan apa pun ini dengan cara yang baik dan benar,” tambah Anies.
Anies juga menyatakan dirinya jauh sebelum menjadi pejabat publik yang memegang amanah, sudah mengamati politik.
Menurutnya, adanya serangan, tudingan dsj adalah hal yang selalu ada dalam dunia politik di manapun dan kapan pun, karenanya dirinya tak perlu ambil pusing mengenai hal tersebut.
“Seluruh, bukan hanya Indonesia, umat manusia tidak ada di wilayah politik itu yang tidak penuh dengan saling serang, di mana-mana itu, nggak ada barang baru,” ungkapnya.
Baca Juga: NasDem Cepat Deklarasi Dukungan ke Anies Baswedan, Fadli Zon: Mungkin Ini Upaya untuk...
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Bayu Muhardianto
Editor: Bayu Muhardianto