Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Usai Deklarasi Anies Baswedan Jadi Cawapres, Nasdem Tak Takut Jika Menteri-menterinya Kena Reshuffle

        Usai Deklarasi Anies Baswedan Jadi Cawapres, Nasdem Tak Takut Jika Menteri-menterinya Kena Reshuffle Kredit Foto: Partai Demokrat
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Melalui Zoominari Narasi Institute, politisi Partai Nasdem, Zulfan Lindan mengatakan partainya tidak takut jika setelah mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai Calon Presiden (Capres) menteri-menteri di pemerintahan akan kena reshuffle.

        “Dampak dari deklarasi itu memang sangat besar baik bagi Anies maupun bagi Nasdem sendiri,” kata Zulfan.

        Termasuk kemungkinan reshuffle menteri-menteri Nasdem di kabinet. Ia mengatakan Nasdem tidak pernah berpikir bahwa menteri Nasdem adalah orang hebat jadi jika diberhentikan hal tersebut adalah hal yang biasa buat Nasdem.  

        Baca Juga: Anies Baswedan Diusung Jadi Capres, Ahokers Disebut Mulai Jor-joran Hadang Pergerakan Politik

        “Itu hak prerogatif Presiden, Nasdem tidak pernah merasa kehilangan jika menteri Nasdem diberhentikan oleh Presiden,” jelasnya.

        Ia juga menyebut, mengenai pencalonan Anies Baswedan, Nasdem ini adalah partai yang bergerak dengan ide gagasan yang baik untuk kepentingan Bangsa dan Negara. Memahami persoalan-persoalan kebangsaan dengan baik dengan kemampuan kepemimpinan, intelektualitas yang mumpuni.

        “Sehingga ketika kita melihat ada orang diluar Nasdem yang memiliki kapasitas dan intelektual yang baik kenapa tidak untuk kita usung. Jangan kita terpaku dan memaksa harus kader kita sendiri yang maju. Nasdem ini ingin menang bukan ingin kalah,” katanya. 

        Baca Juga: Sah Didukung Nasdem, Faizal Assegaf Sebut Ahokers Mulai Serang Anies Baswedan

        Ia juga menyebut, Nasdem mempunyai cara yang berbeda untuk mencapai kemenangan. 

        “Pak Anies ini ibarat sarang lebah. Maka lebah-lebah yang lain akan datang berkumpul bersama Anies. Tentu dalam perkumpulan ini ada yang ingin datang mengganggu juga termasuk KPK, ingin menjadikan Anies sebagai tersangka tetapi itu tidak perlu kita khawatirkan,” kata dia.

        Baca Juga: Anies Baswedan Diusung Jadi Capres, Ahokers Disebut Mulai Jor-joran Hadang Pergerakan Politik

        “Terus terang di kalangan umat seperti HMI, NU, PII ingin agar Nasdem segera mendeklarasikan Anies sebagai calon presiden,” tambahnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Sabrina Mulia Rhamadanty
        Editor: Sabrina Mulia Rhamadanty

        Bagikan Artikel: