Calon Presiden Koalisi Perubahan, Anies Baswedan buka suara terkait dengan programnnya untuk mensejahterakan petani, salah satunya adalah Kartu Tani.
Ia mengatakan kartu ini akan dioptimalisasi agar petani tak kesulitan lagi mendapatkan pupuk yang mendapatkan subsidi dari Pemerintah Indonesia.
Baca Juga: Kemelut Prabowo-Anies Soal Data Kemenhan, Jubir Timnas: Sampaikan di Forum Terbuka
"Ketika bertemu dengan petani di manapun, masalahnya di mana-mana adalah pupuk. Bagi kami, ini sesuatu yang aneh. Kenapa? Jumlah lahan yang perlu pupuk itu jelas, bertahun-tahun itu tidak berubah," kata Anies di acara Desak Anies di Asmara Garden, Gorontalo, Senin (8/1).
Menurutnya, junlah produksi semua komoditas juga seharusnya jelas serta pasarnya yang jelas, rumah tangga itu membutuhkan.
"Sesuatu yang seharusnya memiliki pasokan yang stabil dan di sinilah kami melihat perlu ada regulasi yang lebih sederhana. Termasuk kartu tani itu dari yang disampai para petani malah merepotkan," tukasnya.
Aniess berjanji, dengan kartu tersebut, petani akan mendapatkan akses yang mudah untuk mendapatakan pupuk di Indonesia.
Baca Juga: Anies dan Ganjar Kompak Hajar Prabowo, Dinamika Politik Diungkit
"Karena itu kami akan tidak menggunakan kartu tani lagi. Kami buat sederhana, petani butuh pupuk tinggal datang ke tempat kita akan siapkan lewat koperasi, warung dan bisa diambil sesuai kebutuhannya serta kapan saja," pungkasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait: