Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Januari 2017, Bolt Catatkan 2,8 Juta Pelanggan

Januari 2017, Bolt Catatkan 2,8 Juta Pelanggan Bolt menggelar media gathering sekaligus meng-update teknologi dan jaringan BOLT 4G+ di Jakarta, Rabu (22/2/2017). | Kredit Foto: Dina Kusumaningrum
Warta Ekonomi, Jakarta -

Bolt mendapat respons positif dari masyarakat luas. Hal ini lantaran harga yang ditawarkan cukup terjangkau.

"Kami sengaja membuat paket ini terjangkau. Apalagi, jumlah pelanggan pada Juli tahun lalu kami (Bolt) melaporkan pencapaian pelanggan dua juta kemudian per Januari mencapai 2,8 juta pelanggan," papar Chief Product Officer Bolt Billy Abe di Jakarta, Rabu (22/2/2017).

Dengan harga Rp7.500 per bulan, imbuhnya, pelanggan bisa menikmati ultra chat unlimited yang menawarkan akses ke WhatsApp (WA), Line, dan BBM. Ini untuk prabayar dan pascabayar. Kemudian ultra social unlimited yang menawarkan akses ke WA, Line, BBM, FB, Messenger, Twitter, Path, Instagram, dan Kakaotalk dengan menambahkan Rp39.000 perbulan.

"Kedua paket ini sudah mencakup akses layanan voice dan video calls," kata Billy menambahkan.

Selain itu, ia menawarkan paket pascabayar unlimited baru Bolt home unlimited untuk pelanggan pascabayar yang mengakses internet dari rumah.

"Paket ini memiliki berbagai variasi kecepatan mulai dari 8Mbps hingga 70Mbps. 8Mbps dengan harga Rp199.000, 13 Mbps dengan harga Rp299.00, 19 Mbps dengan harga Rp399.00, 28 Mbps Rp499.000, 50 Mbps Rp799.000, dan 70 Mbps dengan harga Rp999.000," paparnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Dina Kusumaningrum
Editor: Cahyo Prayogo

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: