Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Gubernur Sulsel Dorong Pesantren Cetak SDM Unggul

Gubernur Sulsel Dorong Pesantren Cetak SDM Unggul Gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo, | Kredit Foto: Tri Yari Kurniawan
Warta Ekonomi, Makassar -
Gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo, mendorong pesantren-pesantren untuk mencetak sumber daya manusia atau SDM yang unggul. Jebolan pesantren sudah sepatutnya memiliki daya saing yang lebih tinggi. Terlebih, mereka ditunjang pendidikan agama, kompetensi keterampilan dan penguatan karakter.
"Saya mau pesantren mampu menghasilkan sumber daya manusia yang unggul yang dapat bersaing secara global," kata Gubernur Syahrul, di sela acara silahturahim bersama pengurus dan santri Pondok Pesantren Darul Istiqomah di Masjid Jami Maccopa, Kabupaten Maros.
Dalam acara tersebut, Gubernur Syahrul menekankan pentingnya untuk senantiasa menjalin silaturahim dan meningkatkan ketaqwaan. Dipaparkannya pula mengenai makna 1 Muharram alias Tahun Baru Islam yang mesti diisi dengan upaya menjadi pribadi yang lebih baik.
"Jadi 1 Muharram atau Tahun Baru Islam harus menjadi momentum untuk meningkatkan derajat ketakwaan dan menaikkan level kesyukuran serta keimanan kita. Serta ingatlah untuk selalu menjadi orang-orang bersyukur," tutur Gubernur Sulsel dua periode tersebut.
Di hadapan pengurus dan santri Pondok Pesantren Darul Istiqomah, Gubernur Syahrul menyerahkan bantuan sebesar Rp100 juta untuk mempercantik Masjid Jami Darul Istiqomah. "Saya memberikan bantuan Rp100 juta. Itu terserah mau diapakan untuk masjid ini, mungkin untuk perbaikan dekorasi," ucapnya.?
Sebaliknya, pengurus pondok pesantren memberikan sebuah Al-Quran dan terjemahan serta buku autobiografi KH Arif Marzuki kepada Gubernur Syahrul. Buku berjudul 'Segulung Cerita dari Maccopa' itu menceritakan kehidupan KH Arif Marzuki dari kecil, dewasa, serta perjuangannya memimpin Pondok Pesantren Darul Istiqomah.?
KH Arif Marzuki selaku Pimpinan Pondok Pesantren Darul Istiqomah mengaku senang dan bangga atas kunjungan Gubernur Syahrul. Kedatangan orang nomor satu di Sulsel itu Ke Pondok Pesantren Darul Istiqamoh itu ternyata bukan kali pertama. Tercatat sudah dua kali mantan Bupati Gowa itu berkunjung.
"Ini kunjungan kedua beliau dan merupakan kehormatan bagi Pondok Pesantren Darul Istiqomah. Gubernur Syahrul selalu memiliki perhatian untuk pesantren. Kita doakan agar beliau selalu mendapat lindungan," tutup dia.?

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Tri Yari Kurniawan
Editor: Vicky Fadil

Advertisement

Bagikan Artikel: