Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

XL dan HPI Bangun 12 BTS di Perkebunan Kalimantan

XL dan HPI Bangun 12 BTS di Perkebunan Kalimantan Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Bandung -

PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) dan PT Hartono Plantation Indonesia (HPI) bekerjasama menyediakan infrastruktur jaringan fiber optic dan microwave, dan tentunya BTS.?

Rencananya akan dibangun? 12 BTS 3G di beberapa titik yang bisa menjangkau karyawan dan masyarakat di kawasan perkebunan sawit HPI di Kabupaten Landak dan Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat. Dalam area seluas kira-kira 50 ribu hektar tersebut.

Direktur/Chief Service Management Officer XL Axiata, Yessie D. Yosetya mengatakan, kedua pihak akan menyediakan akses layanan telekomunikasi dan data bagi karyawan perkebunan dan keluarganya, serta warga sekitar.?

XL Axiata menyambut baik kerjasama dengan PT Hartono Plantation Indonesia dalam menyediakan layanan telekomunikasi dan data di dalam area perkebunan yang sangat luas ini. Apalagi, kawasan tersebut selama ini juga sama sekali belum terlayani oleh jaringan telekomunikasi.?

"Jadi, kerja sama ini sejalan dengan visi kami untuk terus memperluas jaringan layanan telekomunikasi dan data hingga ke pelosok-pelosok Nusantara, terutama di luar Jawa," kata Yessie dalam keterangam resminya di Bandung, Selasa (7/11/2017)

Realisasi pembangunan jaringan akan dilaksanakan mulai November 2017 ini dan diharapkan akan bisa selesai pada awal tahun depan. Dengan demikian, tidak terlalu lama lagi masyarakat di sana akan segera bisa memanfaatkan layanan telekomunikasi dan data.

"XL Axiata berkomitmen akan memberikan kualitas layanan yang baik sesuai dengan standar kualitas layanan," ujar Yessie

Melalui program kerjasama ini, karyawan dan masyarakat sekitar yang mendapatkan kartu perdana XL akan bisa mengakses layanan voice, SMS, dan data. XL Axiata selanjutnya juga akan menyediakan produk layanan yang bisa dengan mudah dijangkau pelanggan di kawasan ini, mengingat lokasi yang cukup jauh dari pusat keramaian.??

Yessie menambahkan XL Axiata berkomitmen untuk terus memperluas layanan hingga ke pelosok Nusantara, terutama ke luar Jawa. Kalimantan Barat merupakan salah satu wilayah di mana XL Axiata sangat gencar melakukan perluasan jaringan telekomunikasi dan data, termasuk jaringan data berkecepatan tinggi 4G LTE.?

"Jaringan data 3G, XL Axiata mengadopsi teknologi U900 yang mampu memberikan kualitas layanan data 3G lebih baik. Jaringan 3G U900 ini telah masuk ke sebagian besar kota/kabupaten di Kalimantan Barat,"papar Yessie

Adapun, Chief Executive Officer HPI, Iwan Suhardjo mengatakan kerjasama dengan XL Axiata ini sejalan dengan tujuan keberadaan HPI yakni ?Grow in Harmony? yaitu bertumbuh dalam keselarasan dengan komunitas masyarakat lingkar luar kebun di perkebunan HPI. Diharapkan masyarakat lingkar luar kebun terkoneksi dan dapat berkomunikasi dengan saudara atau relasi mereka di kota besar. Selain itu, program ini dapat menarik minat generasi milennial selaku penerus industri perkebunan di masa depan.?

"Secara tidak langsung, kerjasama ini juga telah mendukung program pemerintah di industri e-commerce dan menciptakan peluang bertumbuhnya UMKM di daerah lingkar luar perkebunan," pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Rahmat Saepulloh
Editor: Vicky Fadil

Advertisement

Bagikan Artikel: