Sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah. didapati tak masuk kerja di hari pertama usai pelaksanaan cuti bersama.
"Dari hasil pemantauan bisa saya katakan hampir seluruh ASN masuk kerja. Kalau pun ada yang tercecer atau tidak masuk kerja mereka mengajukan izin. Keterangan sementara karena ada situasi mendesak seperti sakit," kata Wali Kota Palangka Raya, Dr HM Riban Satia, Kamis.
Riban pun menginstruksikan jajarannya melakukan pemeriksaan mendalam terkait alasan tidak masuknya sejumlah ASN di lingkungan pemerintah kota pada hari pertama kerja.
Pemeriksaan ini guna memastikan alasan pegawai pemerintah yang tak masuk kerja bisa dipertanggungjawabkan.
"Tujuan kita melakukan inspeksi mendadak ini karena merupakan prosedur tetap. Saya juga mengapresiasi kinerja para pegawai terutama di pusat layanan kesehatan yang hanya libur dua hari saat Lebaran kemarin," katanya.
Pernyataan itu diungkapkan pria nomor satu di Lingkungan Pemerintah Kota Palangka Raya itu usai melakukan inspeksi mendadak di sejumlah kantor pemerintah kota dan pusat layanan masyarakat di kota setempat.
Pemantauan hari pertama kerja tersebut selain dilakukan rombongan wali kota juga dilakukan rombongan wakil wali kota dan rombongan sekretaris daerah Kota Palangka Raya.
Di antara ASN yang kehadirannya dipantau langsung oleh pejabat Pemerintah Kota Palangka Raya itu ialah Dinas Pemadam Kebakaran, Dinas Sosial, Dinas Perizinan dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu serta sejumlah Puskesmas di kota setempat.
"Untuk pelayanan di Puskesmas dari pantauan, semua berjalan lancar. Memang pada hari ini jumlah pasien lebih banyak dibanding hari biasa, namun itu tidak menjadi kendala," katanya.
Dia pun berharap usai melaksanakan cuti bersama ini, para ASN dan pegawai di lingkungan pemerintah kota dapat meningkatkan kinerja dan kualitas pelayanan terhadap masyarakat.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat
Tag Terkait: