Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Krakatau Steel Umumkan Silmy Karim Jadi Direktur Utama

Krakatau Steel Umumkan Silmy Karim Jadi Direktur Utama Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Krakatau Steel (Persero) Tbk. pada hari ini resmi memiliki nama baru di kursi Direktur Utama. Hal tersebut diumumkan setelah melakukan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) yang berlangsung di Balai Kartini Jakarta, Kamis (6/9/2018).

Dalam Agenda tersebut Mas Wigrantoro Setiyadi yang merupakan Direktur Utama Perseroan resmi digantikan oleh Silmy Karim.

Komisaris Utama Krakatau Steel, I Gusti Putu Suryawirawan menjelaskan, dicopotnya Mas Wigrantoro bukan tanpa alasan. Dirinya berspekulasi bahwa bisa saja Mas Wigrantoro mendapatkan penugasan lain dari Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

"Bahwa kita mengenal mungkin saja Kementerian BUMN (Badan Usaha Milik Negara) ada rencana penugasan. Itu bisa saja Direktur Utama lama (Mas Wigrantoro) ada penugasan lain," jelas I Gusti Putu Suryawirawan.

Sebagaimana diketahui Silmy Karim sebelumnya merupakan Direktur Utama dari BUMN yang bergerak di bidang jasa EPC, konstruksi dan manufaktur yakni PT. Barata Indonesia. Silmy juga sempat menjabat sebagai orang nomor satu di PT Pindad (Persero).

Berikut susunan pengurus Perseroan PT Krakatau Steel (Persero) Tbk.

Direktur Utama: Silmy Karim
Direktur Keuangan: Tardi
Direktur SDM: Rahmad Hidayat
Direktur Logistik & Pengembangan Usaha: Ogi Rulino
Direktur Produksi & Teknologi: Wisnu Kuncoro
Direktur Pemasaran: Purwono Widodo

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Bambang Ismoyo
Editor: Kumairoh

Bagikan Artikel: