Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Jam Terbang Ma'ruf Amin Lebih Tinggi Dibanding Sandiaga

Jam Terbang Ma'ruf Amin Lebih Tinggi Dibanding Sandiaga Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Ketua DPR RI, Bambang Soesatyo (Bamsoet) memuji performa Ma'ruf Amin di panggung debat cawapres berhadapan Sandiaga Uno semalam.

Bamsoet menilai, penampilan Ma'ruf menguasai materi debat yang meliputi pendidikan, kesehatan, ketenagakerjaan, serta sosial dan kebudayaan. "Menurut penilaian saya, beliau (Ma'ruf) semalam sangat menguasai persoalan dan substansi dan pertanyaan-pertanyaan yang ada dijawab tuntas sesuai dengan wawasan yang dimilikinya," ujarnya di Jakarta, Senin (18/3/2019).

Baca Juga: Wah, Ketua DPR Tak Sepaham dengan Sandiaga

Ia lalu membandingkan Ma'ruf dengan Sandiaga Uno. Bamsoet menyebut Ma'ruf tampak lebih berpengalaman karena memiliki 'jam terbang' tinggi.

"Justru saya melihat "tidak seimbang", karena mungkin jam kerja Pak Ma'ruf lebih tinggi, sementara Sandi ya kan sama seperti saya. Relatif muda. Mungkin jam terbangnya masih terbatas," katanya.

Baca Juga: Sandiaga Mau Hapus Ujian Nasional, Jawaban KPAI Bikin 'Melek'

Terkait sontekan pertanyaan Ma'ruf yang dikritik BPN Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Bamsoet menilai hal itu wajar. Lagipula, sontekan itu bukan untuk menjawab pertanyaan debat.

"Informasi yang saya peroleh sontekan itu dalam konteks pertanyaan, bukan jawaban. Jadi nggak salah juga beliau ingin bertanya secara struktural dan tepat sasaran. Maka diperlukan untuk melihat catatan. Substansinya adalah apakah Pak Ma'ruf menguasai materi atau tidak," terangnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Irfan Mualim
Editor: Irfan Mualim

Bagikan Artikel: