Lock&Lock Luncurkan 3 Koleksi Eksklusif Karya Muklay di Shopee Super Brand Day
PT Lock&Lok Indonesia kembali hadir di Shopee Super Brand Day untuk kedua kalinya. Mengambil tema kampanye "Sayangi Bumi Kurangi Sampah", Lock&Lock berkolaborasi dengan desainer visual yang sedang digemari anak muda masa kini, Muchlis Fachri atau lebih dikenal dengan panggilan Muklay.
Ada tiga koleksi eksklusif yang disiapkan, terdiri dari pouch, tas lunch box, dan tas tote bag bertemakan lingkungan dan keindahan alam laut dengan terumbu karang terlukis dengan karya penuh warna warni terang khas Muklay. Spesial item ini hanya bisa didapat di Shopee Super Brand Day 24–26 Juli mendatang.
Presiden Direktur Lock&Lock Indonesia, Kim Il-hyeon mengatakan, "Ini adalah pertama kali Lock&Lock berkolaborasi dengan Muklay, desainer muda berprestasi yang karyanya banyak digemari anak muda. Kami berharap kolaborasi dan semangat yang sebarkan Muklay mendapat tanggapan positif dan mampu menularkan semangat gaya hidup ramah lingkungan mengurangi sampah, khususnya bagi generasi muda."
Baca Juga: Lock&Lock Gandeng Mahasiswa Gelar Kampanye Lingkungan
Ingin mengulang kesuksesan Shopee Super Brand Day tahun lalu Lock&Lock menyiapkan strategi promo yang lebih menarik di tahun ini. Selain tiga koleksi eksklusif kolaborasi Lock&Lock dan Muklay, ada promo diskon hingga 80% dan cashback hingga Rp300.000, mystery box mulai dari Rp22.000, penjualan tumbler hasil karya pemenang lomba desain zero waste lifestyle, dan paket liburan senilai Rp14.000.000 untuk dua orang bagi top spender di Shopee Super Brand Day.
Daniel Minardi, Head of Brands Management, mengatakan, "Kami berharap melalui jangkauan pengguna Shopee di 515 kota dan kabupaten, Super Brand Day kali ini dapat memberikan pengalaman belanja online terbaik untuk pengguna dan memberikan pengaruh baik bagi lingkungan Indonesia."
Muklay mengajak generasi muda untuk lebih peduli terhadap lingkungan karena menurutnya apabila kita menjaga lingkungan, maka lingkungan juga akan menjaga kita. Melalui tiga koleksi eksklusif ini, Muklay menebarkan semangat gaya hidup ramah lingkungan dengan membawa wadah makan dan botol minum sendiri sebagai langkah nyata untuk menyayangi bumi dan mengurangi sampah.
Tidak hanya berfokus pada penjualan semata, Lock&Lock akan mendonasikan setiap item koleksi eksklusif kolaborasi dengan Muklay yang terjual di Shopee Super Brand Day sebesar Rp10.000 per item untuk membantu mengurangi sampah yang akan disalurkan melalui Waste4change.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Rosmayanti
Tag Terkait: