Dosen Ilmu Politik Universitas Paramadina, Khairul Umam mengingatkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk tidak sembarang mengeluarkan pernyataan soal Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Menurutnya, hal tersebut dapat menurunkan kepercayaan publik kepada dirinya.
Ia pun mewanti-wanti Presiden Jokowi dalam memainkan narasi perihal KPK demi menjaga kepercayaan masyarakat terhadap dirinya tetap tinggi.
Sambungnya, ia menyampaikan hal tersebut akan berdampak pada post election survey yang menunjukkan KPK dan Presiden merupakan lembaga yang paling ‘istiqomah’ ada di peringkat teratas dalam hal meraih kepercayaan publik.
“Dalam approval rate itu, kepercayaan kepada presiden kuat dibandingkan KPK. Secara empirik masyarakat mempercayai Presiden untuk dapat melakukan hal besar untuk Indonesia,” ungkapnya kepada wartawan, di Jakarta, Rabu (18/9).
Baca Juga: Soal UU KPK, Wiranto Larang Julid sama Presiden?
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil