Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ditanya Harun yang 40 Hari Masih Buron, Hasto Irit Bicara

Ditanya Harun yang 40 Hari Masih Buron, Hasto Irit Bicara Kredit Foto: Antara/Aditya Pradana Putra
Warta Ekonomi, Jakarta -

Sekretaris Jendral PDIP, Hasto Kristiyanto irit bicara saat ditanya mengenai keberadaan Politisi PDIP Harun Masiku yang hingga saat ini masih menjadi buronan KPK.

Diketahui, 40 hari setelah ditetapkan sebagai tersangka pemberi suap, Harun Masiku masih belum ditemukan oleh pihak Kepolisian dan KPK.

Hasto menegaskan PDIP sudah menyerahkan sepenuhnya kepada aparat penegak hukum untuk mencari Harun. Sambungnya, ia menghormati aparat hukum dalam mencari keberadaan Harun.

Baca Juga: 40 Hari Masih Buron, Demokrat Yakin Harun Masiku Disembunyikan

Baca Juga: Bantah Komunikasi dengan Harun, Advokat PDIP Mengaku Dititipi Uang Rp400 Juta dari Staf Hasto

"Kita percayakan kepada aparat penegak hukum. Kita hormati proses itu," katanya kepada wartawan, di Kantor DPP PDIP, Jakarta, Rabu (12/2).

Lebih lanjut, ia menyatakan pihaknya sudah terus mengeluarkan banyak surat untuk mendesak pihak aparat mencari Harun. Namun, ia enggan menjelaskan lebih lanjut surat yang dimaksudkan.

"Kalau mendesak-mendesak kita sudah terus mengeluarkan surat-surat," ucapnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: