Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Moladin Tawarkan Bunga Kredit Pinjaman Cuma 1%, Syaratnya?

Moladin Tawarkan Bunga Kredit Pinjaman Cuma 1%, Syaratnya? Kredit Foto: Unsplash/NordWood Themes
Warta Ekonomi, Bandung -

PT Moladin Digital Indonesia, marketplace yang menyediakan bermacam informasi terlengkap sepeda motor di Tanah Air kembali mengeluarkan produk terbarunya, yakni pinjaman dana tunai dengan bunga yang rendah mulai dari 1% per bulan.

COO Moladin, Mario Tanamas mengatakan pinjaman dana tunai Moladin merupakan produk pembiayaan yang menggunakan jaminan (agunan) BPKB motor atau mobil sebagai syarat peminjamannya. Syarat dan ketentuan mengajukan pinjaman dana tunai tersebut mudah dan fleksibel. 

“Syaratnya, calon peminjam adalah Warga Negara Indonesia (WNI) berusia di atas 21 tahun, dan pemohon berusia dibawah 55-60 tahun pada masa pelunasan,” katanya kepada wartawan di Bandung, Rabu (11/3/2020).

Baca Juga: Moladin Raih Pendanaan Pra-Seri A Dipimpin East Ventures

Menurutnya, produk pinjaman dana tunai Moladin tersedia dalam dua kategori, yaitu pinjaman dana tunai motor mulai dari Rp3 juta dengan syarat jaminan (agunan) BPKB motor mulai dari tahun 2012. Pinjaman Dana Tunai ini menawarkan tenor pelunasan selama maksimal 36 bulan atau tiga tahun.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Rahmat Saepulloh
Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: