Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Besok Banget Nih! Gudang Garam Lakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Bandara di Kediri, Tapi...

Besok Banget Nih! Gudang Garam Lakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Bandara di Kediri, Tapi... Kredit Foto: AP II
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Gudang Garam Tbk (GGRM) mengungkapkan bahwa proses pembangunan Bandar Udara Dhoho di Kediri (Bandara Kediri) akan memasuki tahap peletakan batu pertama (ground breaking) pada Rabu (15/04/2020) esok hari. 

Corporate Secretary Gudang Garam, Heru Budiman, mengungkapkan bahwa proses tersebut akan menandai dimulainya pekerjaan penyiapan lokasi dan site formation dari Bandara Kediri itu. Namun, mengingat situasi saat ini yang mengutamakan adanya physical distancing, pelaksanaan seremonial itu akan dilakukan secara virtual.

Baca Juga: Kapokmu Kapan?! Hanya dalam 3 Bulan, Nyaris Rp4 Triliun Modal BCA Lenyap Dikuras Asing!

Baca Juga: Bukan Main, Investor Jadikan Saham HM Sampoerna dan Gudang Garam Sebagai Ladang Cuan

"Pelaksanaan seremonial ground breaking pembangunan Bandar Udara Dhoho dilakukan secara virtual... Ground breaking tersebut merupakan tonggak permulaan dan persiapan untuk pekerjaan lebih lanjut atas proyek pembangunan bandara yang telah dicanangkan dan dipersiapkan Gudang Garam," jelas Heru, Jakarta, Selasa (14/04/2020).

Sebagaimana diketahui, Gudang Garam membangun bandara tersebut melalui entitas anak usahanya, yakni PT Surya Dhoho Investama (SDHI) yang saat ini 99,99% sahamnya dikuasai Gudang Garam.

Baca Juga: Garuda Indonesia Beri Layanan Prioritas untuk Tenaga Medis yang Akan Bertugas

"Bandara Dhoho dicanangkan oleh Gudang Garam untuk melayani masyarakat Indonesia, khususnya di Kediri dan sekitarnya, dan sebagai salah satu bandara alternatif di Jawa Timur... Pembangunan Bandara Dhoho merupakan investasi jangka panjang secara nasional," sambungnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih

Bagikan Artikel: