Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Apa Itu PCR Swab Test?

Apa Itu PCR Swab Test? Kredit Foto: Antara/ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha
Warta Ekonomi, Jakarta -

PCR Test adalah kependekan dari Polymerase Chain Reaction. Para ahli dan dokter sejatinya lebih menyarankan pemerintah mendeteksi virus penyebab Covid-19 menggunakan rapid moleculer test berbasis PCR, ketimbang metode serologi.

Para pakar menilai, PCR lebih akurat dibanding metode serologi yang kini digunakan dalam rapid test massal virus corona. Pemeriksaan menggunakan alat PCR selama ini dilakukan dari sample usapan rongga mulut dan rongga hidung.

Baca Juga: Jokowi Minta Tes PCR Corona 10.000 Per Hari, Caranya Piye Pak?

Pada pemeriksaan PCR, material genetika yang dibaca berupa RNA yang akan disamakan dengan model Covid-19 sehingga memiliki tingkat akurasi tinggi. Metode PCR sering juga disebut dengan swab test yang menggunakan sampel cairan dari saluran pernapasan bawah sebagai bahan pemeriksaan. Tes ini dilakukan oleh para petugas kesehatan dengan menyeka bagian belakang tenggorokan.

Hasil pemeriksaan dengan metode PCR menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) menyebutkan paling cepat membutuhkan waktu sekitar 20 hingga 30 menit.

Pada metode PCR, ketika sampel cairan dari saluran pernapasan bawah tiba di lab, para peneliti mengesktrak asam nukleat di dalamnya. Asam nukleat tersebut mengandung genom virus yang dapat menentukan adanya infeksi atau tidak dalam tubuh.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami

Bagikan Artikel: