Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Kisah Orang Terkaya: Bernard Arnault, Si Pemilik Louis Vuitton

Kisah Orang Terkaya: Bernard Arnault, Si Pemilik Louis Vuitton Kredit Foto: Forbes
Warta Ekonomi, Jakarta -

Tahta orang terkaya nomor tiga dunia dikuasai oleh Bernard Arnault, pria asal Prancis yang memiliki barang dan fashion mewah LVMH yang menanungi Louis Vuitton. Ia adalah orang terkaya di Prancis dan Eropa. Berdasarkan catatan Forbes, keluarga Arnault mengantongi kekayaan USD109 miliar (Rp1.570 triliun).

Bernard Arnault lahir pada 5 March 1949 di Roubaix, Prancis. Ia merupakan mahasiswa lulusan Jurusan Teknik yang pada tahun 1970-an mencoba menjalankan bisnis yang dibangun ayahnya. Ia meyakinkan ayahnya bahwa ia mampu mengembangkan perusahaan tersebut dengan membuat sektor real estate.

Baca Juga: Kisah Orang Terkaya: Bill Gates, Bos Microsoft yang Putus Kuliah

Sayangnya, jalan tak semulus apa yang ia harapkan. Di Prancis, orang-orang pada masa itu masih sangat konservatif. Sulit baginya yang masih muda untuk mengambil keputusan pada saat itu.

Hingga pada 1979, dia sudah memimpin perusahaan. Hingga tahun 1984, industri pakaian mewah mencuri perhatiannya saat dia membeli Financier Agache yang menjual barang mewah.

Tak lama kemudian, ia pun membeli Boussac yang dimiliki Christian Dior. Dan bekerja sama dengan Le Bon Marche. Dari situ lah titik awal lahirnya Louis Vuitton.

Pada tahun 1987, dia berinvestasi pada perusahaan LVMH (Louis Vuitton Moet Hennessy) melalui Henri Racamier. Lalu pada Januari 1989, ia memiliki nilai 43,5% dari aset LVMH yang membuatnya terpilih sebagai CEO dari LVMH.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami

Bagikan Artikel: