Sebelumnya diberitakan, Ketua Dewan Kehormatan (Wanhor) PAN Sustrisno Bachir (SB) hampir menitikkan air mata saat dirinya hendak menyampaikan terima kasihnya kepada Amien Rais dalam perayaan HUT PAN ke-22 pada Minggu (23/8) kemarin. SB juga mendoakan agar Amien Rais selalu dalam keadaan sehat dan dalam lindungan Allah SWT.
Selain itu, SB menyampaikan harapannya agar Amien bisa mendengarkan acara HUT PAN melalui Youtube. Mantan Ketua Komite Ekonomi dan Industri Nasional (KEIN) ini pun mengharapkan keikhlasan Amien terkait pergantian kepemimpinan PAN yang dipimpin oleh Zulhas untuk periode kedua dan berharap Amien Rais bisa terus bersama-sama dengan PAN.
"Mudah-mudahan Amien Rais mengikhlaskan estafet kepemimpinan kepada generasi kami ini yang dipimpin oleh saudaraku Zulkifli Hasan dan kami mengharapkan profesor doktor Amien Rais selalu bersama-sama kita untuk membawa PAN lebih besar dari sekarang," harapnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil