- Home
- /
- News
- /
- Megapolitan
Corona Mengganas di Depok, Ridwan Kamil Imbau Warga yang Punya Skill Gabung ke Rumah Sakit
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengimbau seluruh warga Depok yang memiliki skill di bidang pendidikan kesehatan untuk bisa bergabung menjadi relawan COVID-19. Hal itu diungkapkannya saat seharian bertugas di kota tersebut.
Pria yang akrab disapa Kang Emil itu menjelaskan, rumah sakit, hingga laboratorium membutuhkan SDM-SDM tambahan supaya bisa bekerja, khususnya di akhir pekan.
Baca Juga: Emil Sebut Bogor, Bekasi, Depok, dan Cirebon Masuk Zona Merah
“Karena akhir pekan ini banyak yang kecapean sehingga pelayanan agak turun di akhir pekan, dan ini sedang kita naikkan tetapi kendalanya adalah sumber daya manusia,” katanya dikutip pada Sabtu (3/10/2020).
Oleh karena itu, ujar Emil, silakan kirimkan lamaran ke Rumah Sakit Universitas Indonesia atau sejumlah rumah sakit rujukan lainnya serta Labkesda Depok.
“Ini untuk mengisi kekurangan tenaga medis dalam rumah sakit-rumah sakit atau laboratorium,” jelasnya.
Mantan Wali Kota Bandung ini menegaskan, guna memantau percepatan penanganan kasus COVID-19, dirinya akan rutin setiap satu hari berkantor di Depok.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Fajria Anindya Utami
Tag Terkait: