Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Kejutan! Paus Fransiskus Agendakan Kunjungan ke Irak, Apa yang Sebenarnya Dituju?

Kejutan! Paus Fransiskus Agendakan Kunjungan ke Irak, Apa yang Sebenarnya Dituju? Kredit Foto: Antara/Vatican Media/Handout via REUTERS

Tidak seperti Syiah, Sunni dan Kurdi, komunitas Kristen terpencar-pencar di beberapa daerah kantong kecil di berbagai penjuru Irak.

Khaldea dan Asiria adalah dua kelompok Kristen utama di Irak.

Dari sekitar 1,5 juta warga Kristen yang tinggal di Irak sebelum invasi pimpinan AS, sekarang ini diyakini tinggal sepertiganya saja yang masih tetap berada di negara itu, meskipun estimasi yang akurat sukar diperoleh mengingat minimnya data sensus di Irak.

Sementara itu, bagi Dr. Hakmet Dawood, kunjungan Paus Fransiskus bulan depan memiliki banyak makna.

“Pada waktu Paus berkunjung, ia sebenarnya akan mengarahkan perhatian dunia pada fakta bahwa Irak merupakan sebuah titik pertemuan bagi seluruh budaya di dunia, titik kasih, titik hidup rukun berdampingan. Dan lawatan Paus ke tempat kelahiran Nabi Ibrahim, bapak dari semua nabi, sebenarnya merupakan ziarah Kristen oleh Paus dan untuk semua orang Kristen di seluruh dunia. Menurut pendapat saya, kunjungan Paus juga merupakan undangan bagi wisata religi di Irak," katanya.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Muhammad Syahrianto

Bagikan Artikel: