Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Morgan Stanley Kenalkan Investasi Bitcoin ke Klien Jutawan

Morgan Stanley Kenalkan Investasi Bitcoin ke Klien Jutawan Logo perusahaan perusahaan keuangan Morgan Stanley digambarkan di kantor pusat perusahaan di distrik Manhattan, New York City, 20 Januari 2015. | Kredit Foto: Reuters/Mike Segar
Warta Ekonomi, Jakarta -

Morgan Stanley tampaknya telah menyetujui Bitcoin; karena mereka berniat membuka akses ke investasi Bitcoin bagi para klien pada April.

Informasi itu berasal dari memo internal yang Warta Ekonomi kutip dariĀ Cointelegraph, Kamis (18/3/2021). Akan tetapi, hal itu hanya berlaku dalam kondisi tertentu.

"Morgan Stanley mengatakan kepada penasihat keuangan perihal meluncurkan akses ket 3 dana yang memungkinkan kita memiliki Bitcoin," begitu kata narasumber anonim.

Baca Juga: Tesla Lebih Banyak Cetak Untung Karena Bitcoin, Bukan Jual Mobil, yang Benar?

Baca Juga: Pengacara Putri Miliarder Teknologi Ini Sebut Polisi Kurang Jujur

Minat para institusi raksasa terhadap Bitcoin telah meningkat signifikan selama setahun terakhir; dengan sejumlah nama besar sebagai investor, seperti: MicroStrategy, Tesla dan Square.

Nantinya, klien Morgan Stanley akan memperoleh akses ke Bitcoin melalui Galaxy Digital Bitcoin Fund LP and Institutional Bitcoin Fund LP, serta FS Investmentsā€™ FS NYDIG Select Fund.

Meski begitu, alokasinya terbatas, hanya 2,5% dari keseluruhan kekayaan klien.

Bitcoin sendiri telah berkembang pesat sejak 2009. Naiknya harga kurang dari 1 dolar AS hingga melampaui 60 ribu dolar AS.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Tanayastri Dini Isna
Editor: Tanayastri Dini Isna

Bagikan Artikel: