Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Terbesar Kedua, Kaltim Simpan Sumber Daya Batubara Sebesar 48 Miliar Ton

Terbesar Kedua, Kaltim Simpan Sumber Daya Batubara Sebesar 48 Miliar Ton Kredit Foto: Antara/Nova Wahyudi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Kepala Bidang Perekonomian dan Sumber Daya Alam, Bappeda Kalimantan Timur, Hidayanti Darma mengatakan sektor pertambangan batubara mengalami kenaikan yang signifikan sejak 2007. Hal tersebut memberikan pengaruh sebagai penyumbang Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) terbesar di Provinsi Kalimantan Timur pada 2010.

“Untuk sektor pertambangan dan penggalian dalam struktur ekonomi Kaltim paling tinggi di atas 40 persen,” ujarnya dalam webinar Dialog on The Role: of Coal in Responding the Challenge of Energy Transition of Indonesia, Jumat (29/10/2021).

Baca Juga: Pengalaman Fluktuasi Harga Batubara, Tidak Semua Daerah Penghasil Berdampak Negatif

Berdasarkan kajian  yang dilakukan Badan Geologi Kementerian ESDM pada Desember 2019 menunjukan sumber daya batubara paling besar berada di Pulau Kalimantan yang menyimpan sumber daya sebesar 92,5 miliar ton dengan cadangan sebesar 24,7 miliar ton. Adapun Provinsi Kaltim memiliki sumber daya batubara sebesar 48 miliar ton yang mengukuhkannya sebagai daerah pemilik sumber daya batubara terbesar kedua di Indonesia.

Hingga saat ini sudah terdapat sebanyak 1.404 perusahaan yang melakukan penambangan batubara. Dari total perusahaan tersebut, sebanyak 5.137.875 hektar yang dimanfaatkan untuk aktivitas penambangan batubara.

“Persentase penduduk yang bekerja di sektor pertambagnan dan penggalian pada 2020  hanya sebesar 7,27 persen akan tetapi saat terjadi penurunan ekspor batubara akan mempengaruhi sektor yang lain,” pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Bethriq Kindy Arrazy
Editor: Alfi Dinilhaq

Bagikan Artikel: