Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Kabar Buruk WHO di Pergantian Tahun, Seluruh Dunia Wajib Tahu!

Kabar Buruk WHO di Pergantian Tahun, Seluruh Dunia Wajib Tahu! Kredit Foto: Reuters/Denis Balibouse
Warta Ekonomi, Jenewa -

WHO kembali kirim kabar buruk. Di momen pergantian tahun, ada berita penting yang di-share. Seluruh dunia wajib tahu.

Saat ini, seluruh dunia tengah menyiapkan sukacita momen pergantian tahun. 

Baca Juga: Direktur Jenderal WHO Bilang Varian Delta dan Omicron Membentuk Tsunami Corona

Di sisi lain, puluhan negara di dunia juga tengah dibuat kolaps oleh penyebaran varian baru covid-19, Omicron.

Banyak negara terpaksa membatasi perayaan Tahun Baru karena Omicron. Sekjen WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus sampai blak-blakan menyebut dunia tengag terancam tsunami covid.

Dari Yunani ke Meksiko, dari Barcelona ke Bali dan di seluruh Eropa, pihak berwenang telah membatalkan atau membatasi pertemuan publik.

Mayoritas bahkan terpaksa menutup atau memberlakukan jam malam di klub malam.

Di China, penduduk kota Xi'an sudah di-lockdown. Ada 13 juta orang dikurung. Dan warga yang diisolasi ini  berjuang menemukan makanan yang cukup, meski pun Beijing bersikeras bahwa ada persediaan yang memadai.

TV pemerintah menunjukkan rekaman pekerja dengan pakaian hazmat menyortir telur, daging dan sayuran, sebelum mengirimkan makanan ke penduduk dari pintu ke pintu.

"Saya hidup dari semangkuk bubur setiap hari, hanya untuk tetap hidup," kata seorang warga bermarga Wang kepada AFP.

Di Arab Saudi, pihak berwenang menerapkan kembali langkah-langkah jarak sosial di Masjidil Haram di kota suci Muslim Mekah.

Itu dilakukan setelah otoritas kesehatan setempat mencatat jumlah infeksi tertinggi dalam beberapa bulan.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Muhammad Syahrianto

Bagikan Artikel: