Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ya Ampun, Semua Salah Sangka? Ini Pengakuan Penghuni Kerangkeng Manusia di Rumah Bupati Langkat

Ya Ampun, Semua Salah Sangka? Ini Pengakuan Penghuni Kerangkeng Manusia di Rumah Bupati Langkat Kredit Foto: Viva
Warta Ekonomi, Jakarta -

Keberadaan kerangkeng manusia di rumah Bupati Langkat nonaktif Terbit Rencana Peranginangin jadi sorotan. Manfaat kerangkeng itu ternyata sebagai tempat rehabilitasi warga yang kecanduan narkotika.

Salah seorang mantan penghuni karangkeng, Jimi menceritakan pengalamannya selama dua tahun menjalani rehabilitasi. Dia mengaku jalani rehabilitasi sejak Juni 2018 hingga dinyatakan sembuh pada Oktober 2020. 

"Saya ini tinggal di rehabilitasi ini 2018 bulan 6 dan saya keluar tahun 2020 bulan 10," kata Jimi dalam Kabar Petang tvOne yang dikutip pada Jumat, 28 Januari 2022.

Dia menjelaskan dirinya bisa masuk ke rehabilitasi di kerangkeng tersebut karena diajukan dari orangtuanya. Menurut Jimi, dari orangtuanya mendaftar dan mempercayakannya untuk jalani rehabilitasi agar sembuh dari kecanduan narkotika.

Baca Juga: Selain Kerangkeng dan Orangutan, Ini Hal Mengejutkan Lainnya yang Ditemukan di Rumah Bupati Langkat

Dia bilang selama direhabilitasi diberikan makan tiga kali setiap hari. Makanan itu diberikan secara gratis tanpa biaya sepeser pun.

Lalu, kegiatan yang dijalani Jimi saat rehabilitasi yaitu sebagai muslim beribadah salat dan mengaji. Ia menyebut untuk yang non muslim seperti Kristiani ada kegiatan rohani setiap malam Rabu dan Minggu.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Bayu Muhardianto

Bagikan Artikel: