Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Lonjakan Harga Kedelai, Pengusaha Tahu Tempe: Kita Akan Mogok Produksi

Lonjakan Harga Kedelai, Pengusaha Tahu Tempe: Kita Akan Mogok Produksi Kredit Foto: Antara/Asep Fathulrahma

Sutaryo melanjutkan, mogok ini merupakan sebagai pengingat kepada masyarakat untuk mengetahui apa yang dirasakan produsen tahu tempe dikala harga bahan baku melonjak cukup cepat.

"Jangka pendeknya supaya konsumen tau tempe tahu harus naik, jangka menengah pendeknya karena fluktuasi dan gabisa disetop. Pemerintah harus tampil untuk memberikan subsidi, jangka menengahnya kita atur polanya, tata kelola niaganya, jangka panjangnya agartidak terjadi seperti ini," jelasnya.

Lebih lanjut, Sutaryo menjelaskan jika dengan adanya demo  belum ada respon dan tidak ada varian micron pihaknya akan melakukan demo ke Istana dan DPR RI.

"Kalau engga musim omicron kita demo ke Istana ke DPR, tapi itu ancaman terakhir karena kita menghargai kesehatan, menghargai protokol kesehatan tapi inshaallah kalau tidak mendengar ini sepertinya tuli, karena gaungnya bukan Jawa lagi tapi sudah nasional walaupun inisiatifnya DKI tapi kan nasibnya sama," tutupnya.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Djati Waluyo
Editor: Alfi Dinilhaq

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: