Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Moeldoko Ajak Masyarakat Bareng-Bareng Pemerintah Atasi Permasalahan Bangsa

Moeldoko Ajak Masyarakat Bareng-Bareng Pemerintah Atasi Permasalahan Bangsa Kredit Foto: HKTI
Warta Ekonomi, Jakarta -

Ketua Umum DPP Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) yang juga Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko menegaskan komitmen pemerintah dalam mengatasi permasalahan rakyat termasuk memperjuangkan nasib petani terus dilakukan.

Dalam mewujudkannya, ia mengajak seluruh elemen bangsa bersama-sama pemerintah untuk bergotong royong bekerja bersama dalam menyelesaikan persoalan yang kompleks di negeri ini.

"Pemerintah tidak bisa bekerja sendirian, karena persoalan bangsa Indonesia sangat kompleks. Tapi kita punya keyakinan, tidak ada yang tidak bisa dikelola asal kita memiliki niat yang baik dan membangun kebersamaan," ujar Moeldoko saat memberikan sambutan pada acara Gebyar Bazar Ramadhan di Agro Edu Wisata Ragunan, Selasa (19/4/2022).

Baca Juga: Ingat Teladan Sang Ibu, Moeldoko: Berbagilah Sebelum Kita Cukup

Ia juga menegaskan bahwa pemerintah telah bekerja sungguh-sungguh dan serius untuk memikirkan permasalahan rakyat. Apalagi dalam kondisi saat ini sedang menghadapi berbagai keadaan yang dipengaruhi oleh situasi turbulensi, geopolitik, perang Rusia-Ukraina, tambah lagi Covid-19.

Baca Juga: Nama Ngabalin Dipakai Buat Modus Sumbangan, Moeldoko Nggak Main-main Kali Ini: Saya Ingatkan...

"Mungkin ada sebagian orang yang melihat dari sisi negatif, tidak apa-apa itu haknya, tapi saya juga ingin menyampaikan dan menekankan pemerintah telah bekerja keras untuk memberikan pelayanan kepada 270 juta manusia Indonesia dengan konfigurasi geografi yang tersebar seperti ini, tidak mudah," tegasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: