Sekjen PAN Sebut Inisial 'AA', Muannas Alaidid Ngotot Maksudnya Ade Armando: Lalu Siapa?
Kuasa hukum Ade Armando, Muannas Alaidid, menyinggung twit alias cuitan Sekretaris Jenderal Partai Amanat Nasional (Sekjen PAN) Eddy Soeparno yang dinilai menuduh kliennya.
Muannas menganggap cuitan itu berdasarkan kericuhan Demo 11 April yang membuat Ade Armando dikeroyok massa.
Cuitan lanjutan dari Eddy yang meminta agar ada tindakan hukum untuk pelaku penistaan agama, termasuk berinisial AA, dinilai Muannas begitu menyudutkan kliennya, Ade Armando.
"Ini tuduhan, karena tidak pernah ada putusan resmi pengadilan bahwa Ade itu dinyatakan sebagai penista agama, berbeda kasusnya dengan M Kece," ucapnya kepada wartawan di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (19/4).
Baca Juga: Rocky Gerung Bahas Jejak Bisnis di Balik Isu Toleransi Sampai Singgung Keras Cokro TV, Simak!
Menurut Muannas, tuduhan tersebut sangat membahayakan jiwa Ade Armando.
"Soal penistaan agama, dia bisa saja dipukuli di tengah jalan, dibunuh ditengah jalan," katanya.
Muannas menganggap pihak PAN selalu menghindar ketika ditanya soal inisial AA.
"Ya, kami tanya kalau bukan Ade Armando, lalu siapa? Enggak bisa jawab juga," tuturnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Bayu Muhardianto