Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Banggakan Puan Maharani, Anak Buah Megawati 'Senggol' Ganjar Pranowo: Apa Gunanya Dia Botak?

Banggakan Puan Maharani, Anak Buah Megawati 'Senggol' Ganjar Pranowo: Apa Gunanya Dia Botak? Ganjar Pranowo | Kredit Foto: Instagram/Ganjar Pranowo
Warta Ekonomi, Jakarta -

Ketua DPP PDIP Trimedya Panjaitan menyebut sosok Ketua DPR Puan Maharani sebagai salah satu calon pemimpin nasional di Pilpres 2024. 

Trimedya berpandangan sosok Puan adalah pemimpin yang apa adanya, tak suka berpura-pura di ruang publik. 

“Mbak Puan bukan tipe pemimpin yang suka berpura pura yang memoles dirinya seakan akan populis seakan-akan berpihak kepada rakyat, tapi Mbak Puan mencoba menjadi pemimpin ya begitulah dia apa adanya," kata Trimedya dalam keterangannya, pada Kamis (2/6/2022).

"Dia lahir dari sebagai cucu Bung Karno, anak Bu Mega anak Pak Taufik kemudian jadi Politisi di tingkat nasional ya dia enggak perlu kepura-puraan,” sambungnya. 

Baca Juga: Wacana Duet Anies dan Puan Menguat, Rocky Gerung Singgung Nama Jusuf Kalla: Jangan Anggap Enteng!

Menurutnya, mencari pemimpin haruslah yang apa adanya, bukan mempermak dirinya seolah-olah paling berpihak kepada rakyat. Trimedya lalu menyoroti Ganjar yang hanya memoles diri dari opini publik. 

“Jatuh dari sepeda, akting ada hari kanker botak bukan yang begitu-begitu, coba apa gunanya Ganjar botak tunjukkan empati, kan enggak juga, kenapa dia enggak botak ketika Indonesia kalah di semifinal sea Games,” kritik legislator dapil Sumut II ini. 

Trimedya lalu memaparkan track record Puan yang jelas sejak menjabat Ketua Fraksi PDIP di era oposisi SBY saat itu 2009-2014 dan Ganjar ada sebagai Anggota Fraksi saat itu. 

“Mbak Puan kinerjanya dari mulai ketua Fraksi kemudian dia bisa mengorganisir PDI Perjuangan sebagai partai oposisi kita bisa diperhitungkan. Lihat saja kami dulu banyak atraksi yang kita lakukan beda dengan yang oposisi sekarang, enggak jelas,” ungkap Trimedya.

Lalu, menjadi Menko PMK 2014-2019 Puan berhasil mengorganisir 7 Kementerian seluruhnya berkinerja baik dan relatif berhasil. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Bayu Muhardianto

Bagikan Artikel: