Teknologi Terbaru akan Tingkatkan Ketangguhan Industri Furnitur Pasca Pandemi
“Untuk memenuhi pasar ekspor, pelaku industry Indonesia harus beralih dari pola lama ke penggunaan teknologi canggih. Dan teknologi tidak selalu mahal. Oleh karena itu HIMKI mengajak para pelaku industri furnitur menghadiri IFMAC WOODMAC 2022 sebagai referensi dan motivasi,” ujar Abdul Sobur.
Di tengah hantaman dampak pandemi, sektor industri mebel dan kerajinan nasional masih dapat bertahan dan bahkan menunjukkan pertumbuhan yang cukup baik pengaruh positif dari meningkatnya permintaan ekspor khususnya ke Amerika Serikat (AS).
Naiknya permintaan dari AS pengaruh dari adanya kebijakan stimulus fiskal yang cukup efektif dalam meningkatkan pendapatan rumah tangga untuk mendukung pengeluaran masyarakat berkelanjutan untuk semua jenis barang, termasuk barang-barang furnitur dan kerajinan asal impor.
Adanya kekurangan pasokan mebel dan kerajinan dari China di pasar AS sebagai dampak perang dagang Amerika Serikat–China (China–United States trade war) memaksa AS melakukan shifting order ke negara-negara diluar China al. Vietnam, Malaysia, dan Indonesia. Hal ini tergambar dari naiknya ekspor secara signifikan di tahun 2021 yakni 27,23%.
Pertumbuhan tahun 2021 merupakan pertumbuhan tertinggi selama 10 tahun terakhir, dan angka pertumbuhan tersebut seharusnya bisa lebih besar apabila kebutuhan kontainer dan ketersediaan space cargo kapal selama pandemi dapat teratasi. Untuk tahun 2022 Januari-Maret secara kumulatif dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu ekspor masih tumbuh cukup baik yakni 15,87%, walaupun sedikit mengecil pertumbuhannya dibandingkan ekspor 2021 secara tahunan.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat
Tag Terkait: