Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Moeldoko: Pemerintah Buka Pintu Kerja Sama untuk Perkuat Ketahanan Pangan

Moeldoko: Pemerintah Buka Pintu Kerja Sama untuk Perkuat Ketahanan Pangan Kredit Foto: Humas KSP
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pemerintah membuka pintu kerja sama dengan semua pihak untuk memperkuat ketahanan pangan nasional. Hal ini disampaikan oleh Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko saat menerima kedatangan World Food Bank atau Bank Pangan Dunia, di gedung Bina Graha Jakarta, Selasa (11/10).

"Kami menyambut baik keinginan World Food Bank untuk meningkatkan sektor pertanian Indonesia. Ini sejalan dengan komitmen Presiden Jokowi untuk meningkatkan ketahanan pangan nasional dalam menghadapi ancaman krisis pangan global," kata Moeldoko, dalam keterangan tertulisnya, Rabu (12/10/2022).

Baca Juga: G20 Siap Gunakan Semua Perangkat Kebijakan untuk Ketahanan Pangan

World Food Bank atau Bank Pangan Dunia merupakan integrator di bidang pertanian yang bermarkas di Amerika Serikat. Kedatangannya di Kantor Staf Presiden untuk menjajaki kerja sama dengan Pemerintah Indonesia dalam mengoptimalkan sektor pertanian melalui sistem yang terintegrasi dari hulu hingga hilir.

"Kami menyambut baik keinginan World Food Bank untuk meningkatkan sektor pertanian Indonesia. Ini sejalan dengan komitmen Presiden Jokowi untuk meningkatkan ketahanan pangan nasional dalam menghadapi ancaman krisis pangan global," ucap Moeldoko.

Moeldoko mengungkapkan, Pemerintah Indonesia terus meningkatkan produksi untuk menjamin ketercukupan pangan di dalam negeri, dan sekaligus memberikan kontribusi bagi kecukupan pangan dunia. Untuk itu, pemerintah melalui Kementerian Pertanian telah membangun sistem pertanian yang terintegrasi dari hulu hingga hilir. Bukan hanya untuk mengoptimalkan produksi, melainkan juga kesejahteraan bagi petani.

"Pembangunan infrastruktur pertanian seperti bendungan, embung, dan jaringan irigasi, hingga peningkatan varietas beni dan offtaker sebagai penghubung petani dengan pasar," jelas Moeldoko.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Ayu Rachmaningtyas Tuti Dewanto
Editor: Puri Mei Setyaningrum

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: