Mensos Risma Pimpin Langsung Evakuasi Warga Terdampak Longsor di Kebon Kelapa Kota Bogor
Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini pimpin langsung warga yang hendak diungsikan sementara dari dampak bencana alam longsor di Gang Barjo, Kota Bogor. Bencana alam tanah longsor imbas dari hujan deras terjadi pada Rabu (12/10/2022).
Risma bersama Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Diah Pitaloka bergerak cepat merespons kondisi darurat bencana longsor. Ia langsung membawa bantuan logistik senilai Rp187 juta dari gudang induk Bekasi ke Kota Bogor. Bantuan tersebut terdiri dari makanan siap saji, 20 unit tenda, 25 unit kasur, 25 unit selimut, 25 unit matras, 20 paket family kit, dan 2 unit genset portable.
Baca Juga: Peringati Hari Kesehatan Jiwa Sedunia, Mensos Risma Kampanyekan Bebas Pasung dan Hapus Diskriminasi
Tiba di lokasi, Mensos memimpin evakuasi terutama anak dan lansia yang masih berada di sekitar lokasi bencana ke tempat yang lebih aman.
"Kami bantu evakuasi ke tempat yang aman (Gedung Yayasan Taruna Andiga). Kami juga ada posko bencana di Sentra Terpadu Inten Soeweno di Cibinong dan Sentra Terpadu Pangudi Luhur Bekasi. Kami akan supply terus bantuan logistik. Yang penting aman dulu," jelas Mensos Risma dalam keterangannya, Kamis (13/10/2022).
Di saat bersamaan, tim Kemensos dibantu warga yang bahu-membahu membawa bantuan logistik ke lokasi pengungsian di Yayasan Taruna Andiga. Ditemui di lokasi, Mensos Risma mengatakan penanganan bagi pengungsi akan terus dilakukan. Bagi pengungsi usia anak, Mensos mengirim timnya untuk melakukan layanan dukungan psikososial.
"Nanti akan ada tim Kemensos memberikan layanan dukungan psikososial yang bantu anak-anak untuk trauma healing," ungkapnya di depan awak media.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Rena Laila Wuri
Editor: Puri Mei Setyaningrum
Tag Terkait: