Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

National Cybersecurity Connect 2022 Resmi Digelar, Kupas Tuntas Ancaman Kejahatan Siber

National Cybersecurity Connect 2022 Resmi Digelar, Kupas Tuntas Ancaman Kejahatan Siber Kredit Foto: Imamatul Silfia
Warta Ekonomi, Jakarta -

National Cybersecurity Connect 2022 resmi diselenggarakan pada Rabu, 26 Oktober 2022. Kegiatan yang berlangsung di Menara Bidakara, Jakarta, ini menghadirkan para pemangku kepentingan (stakeholders) untuk membahas kejahatan siber di berbagai sektor industri.

National Cybersecurity Connect 2022 merupakan kegiatan yang diinsiasi oleh PT Naganaya Indonesia Internasional dan Asosiasi Pengusaha Teknologi Informasi dan Komunikasi Nasional (APTIKNAS). Kegiatan ini juga mendapat dukungan dari Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) dan ACA Pacific Indonesia.

"Saya berterima kasih atas terselenggaranya acara ini. Ini adalah bagian dari tugas pokok BSSN," kata Letjen TNI (Purn) Hinsa Siburian, Kepala BSSN, dalam sambutannya di konferensi National Cybersecurity Connect 2022, Rabu (26/10/2022).

Baca Juga: Identitas Digital Meminimalisasi Risiko Kejahatan Siber dan Dukung Inklusivitas

Dia menjelaskan siber sudah menjadi salah satu domain penting di berbagai sektor. Terlebih, makin banyak masyarakat yang berinteraksi di dalam ruang siber. Hal ini seiring dengan makin masifnya pembangunan infrastruktur ruang siber oleh pemerintah maupun swasta.

"Rp1.000 triliun yang beredar atau bertransaksi di ruang digital kita. Untuk itu, penting bagaimana kita bisa mengamankan ruang siber dari ancaman," ujarnya.

Dia berharap rangkaian kegiatan National Cybersecurity Connect 2022 dapat memberikan masukan, penambahan wawasan, dan menjadi sarana diskusi bagi seluruh pemangku kepentingan.

"Dengan begitu, dapat terus berkontribusi bagi ekosistem siber nasional Indonesia," tuturnya.

Kegiatan ini menghadirkan berbagai pembicara yang ahli di bidangnya. Tak hanya pembicara nasional, National Cybersecurity Connect 2022 juga turut mengundang pembicara global. Dengan itu, diharapkan dapat memberi wawasan yang lebih luas terkait informasi, ilmu, pandangan, dan isu terkini di bidang keamanan siber.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Imamatul Silfia
Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: