Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Cara Menentukan Produk Investasi untuk Karyawan, Pastikan Tujuan Finansialmu Ya!

Cara Menentukan Produk Investasi untuk Karyawan, Pastikan Tujuan Finansialmu Ya! Kredit Foto: Unsplash/micheile dot com
Warta Ekonomi, Jakarta -

Investasi adalah kendaraan untuk sebuah perjalanan. Sebelum naik kendaraan, paling tidak kita harus tahu dulu di mana titik akhirnya. Pasalnya, investasi juga ada risikonya, lho.

Perencana keuangan, Ligwina Hananto mengatakan bahwa kita harus tahu dulu tujuan finansial kita sebelum kita berinvestasi. Jadi, sebelum membuat tujuan finansial kita, harus terdiri dari judul, jangka waktu dan nilai masa depan. Setelah itu, barulah kita memilih 'kendaraannya'.

Dalam video YouTube bertajuk "Investasi yang Cocok untuk Karyawan", Ligwina menambahkan bahwa setelah itu kita harus memeriksa antara risiko dan return (pengembalian). Meski tujuan finansialnya untuk jangka pendek, yang penting ada upaya untuk menyisihkan.

Baca Juga: IFG dan 8 BUMN Pendiri Dapen Kerja Sama Kelola aset investasi Dapen

Untuk finansial jangka panjang, kita bisa menggunakan produk yang return dan risikonya lebih tinggi. Misalnya berinvestasi untuk dana pensiun.

Ligwina menambahkan bahwa berinvestasi di pasar modal bisa dimulai dengan reksa dana. Reksa dana terdaftar OJK dan mudah dipahami pemula. Bahkan, berinvestasi di reksa dana bisa dimulai dari dana Rp10 ribu.

Reksa dana merupakan wadah untuk investasi yang disetorkan secara kolektif dengan uang banyak orang, barulah setelah itu masuk ke pasar modal.

Selain itu, bisa juga dengan produk investasi lain seperti obligasi dan saham. Lalu, bisa juga berinvestasi pada logam mulia. Namun, berinvestasi pada emas logam mulia ini baik untuk investasi jangka menengah. Karena jika hanya jangka pendek, akan ada risiko minus, dan jika jangka panjang, akan ada risiko pudar kadar emasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami

Bagikan Artikel: