Presidium Kongres Rakyat Nasional (KORNAS) Sutrisno Pangaribuan meyakini sosok Ganjar Pranowo hanya akan maju di Pilpres 2024 lewat PDI Perjuangan (PDIP).
Menurut Sutrisno, PDIP akan tetap mengusung Ganjar Pranowo baik sendirian atau dengan gabungan partai lain (koalisi).
“Ganjar Pranowo hanya akan maju melalui PDI Perjuangan, baik sendiri maupun kerja sama antar partai,” jelas Sutrisno dalam keterangan resmi yang diterima wartaekonomi.co.id, Minggu (8/1/23)
Sutrisno juga menyebutkan bahwa saat ini Ganjar masih fokus pada tugasnya sebagai seorang Gubernur.
Ia pun mengklaim Ganjar tidak punya ambisi pribadi menjadi seorang Calon presiden sehingga jika nanti resmi maju maka menurutnya itu adalah wujud kecintaan Ganjar pada Indonesia.
“Ganjar Pranowo masih akan fokus menyelesaikan tugas sebagai Gubernur Jawa Tengah hingga 06 September 2023. Ganjar Pranowo tidak memiliki ambisi pribadi untuk menjadi calon presiden. Jika kemudian beliau bersedia sebagai calon presiden, itu wujud kecintaannya kepada Indonesia,” jelas Sutrisno.
Baca Juga: Bukan Ganjar Pranowo! Arief Poyuono Sebut PDIP Akan Usung Sosok Ini: Saya Rasa Akan Condong ke....
Sutrisno juga menyebut Ganjar mendapat dukungan dari masyarakat karena ketulusan dan loyalitasnya selama ini.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Bayu Muhardianto
Editor: Bayu Muhardianto
Tag Terkait:
Advertisement