Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Perusahaan Asal Singapura TreeAMS Umumkan Ekspansi ke Indonesia

Perusahaan Asal Singapura TreeAMS Umumkan Ekspansi ke Indonesia Kredit Foto: Unsplash/John Schnobrich

Untuk target mitra, Hsien menjelaskan bahwa TreeAMS tidak akan membatasi jumlah mitra yang ada, namun TreeAMS akan melakukan pendekatan melalui mitra dan sektor bisnis yang tepat karena ia percaya bahwa nilai tertinggi dari target di sisi ini adalah untuk memberikan manfaat kepada pemilik bisnis dan pasar secara luas sehingga TreeAMS untuk saat ini tidak secara spesifik menetapkan target pertumbuhan begitupun pada target yang horizontal.

Sementara untuk target pengembangan produk pada ekspansinya kali ini, Hsien menjelaskan bahwa TreeAMS akan berfokus pada tujuan awal pembangunan produknya, yaitu untuk menjadi produk yang ramah untuk dapat diintegrasikan dengan berbagai macam P.O.S. Namun begitu, TreeAMS akan mengembangkan modul baru pada kuartal selanjutnya di mana modul merupakan sistem terkait dengan rekrutmen sumber daya dalam bisnis untuk pertumbuhan bisnis yang lebih baik. Selanjutnya modul juga akan berfokus dalam mendukung pemilik bisnis dalam pengaturan supply chain tanpa harus berinvestasi secara besar-besaran pada ERP.

"Ini adalah kontribusi yang ingin kami bawa dalam ekspansi kami di pasar Indonesia. Pada tahun ini juga yang kami yakini sangat penting dalam bisnis adalah komunikasi untuk meningkatkan keterkaitan termasuk di internal bisnis. Kami akan berupaya untuk meningkatkan ini untuk mendukung pertumbuhan bisnis dan juga produktivitas dalam operasional bisnis. Di mana kami bisa menjadi jembatan komunikasi yang lebih baik antara pebisnis dan demi meningkatkan kerja sama yang berkelanjutan," pungkas Hsien.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Tri Nurdianti
Editor: Rosmayanti

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: