Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Strategi Mengejar Laba, Startup F&B DishServe Ubah Model Bisnisnya

Strategi Mengejar Laba, Startup F&B DishServe Ubah Model Bisnisnya CEO & Co-Founder DishServe Rishabh Singhi | Kredit Foto: DishServe
Warta Ekonomi, Jakarta -

Startup sektor F&B DishServe pada 2 Februari 2023 secara resmi mengumumkan perubahan model bisnis dari model bisnis awal cloud kitchen menjadi bisnis yang berfokus pada otomatisasi operasional restoran, kafe, dan dapur khusus layanan pengiriman (delivery only).

"Dengan perombakan model bisnis ini, DishServe akan fokus untuk membantu dapur yang kurang dimanfaatkan sehingga bisa mengembangkan bisnis dengan memanfaatkan solusi teknologi milik kami. Ini akan membantu kami mencapai misi kami untuk menjadi penyedia layanan makanan multi-merek, aset ringan, dan makanan berkualitas tinggi di Indonesia," tutur CEO & Co-Founder DishServe Rishabh Singhi dalam pernyataan media pada Kamis (2/2/2023).

Keputusan DishServe mengubah model bisnis diketahui mengacu pada temuan utama seperti memiliki margin minimal karena keuntungan diserap oleh aplikasi pengiriman makanan dan tingginya harga pokok penjualan (COGS) karena skala produksi yang kecil.

Baca Juga: Startup Agritech EdenFarm Indonesia Dapat Dana Segar Terbaru Senilai US$13,5 Juta

Hal ini selaras dengan kendala yang dihadapi oleh bisnis cloud kitchen, seperti perusahaan F&B skala UKM minim melakukan riset dan pengembangan (R&D) pada menu makanan dan tidak kondisten memproduksi kualitas produk F&B karena proses memasak yang manual sehingga mendorong DishServe untuk mengeksplorasi pendekatan strategis baru.

Sejak didirikan pada Desember 2020, DishServe sebelumnya telah mengubah model bisnisnya pada September 2022. Namun dengan adanya pembaruan model bisnis baru, fokus perusahaan saat ini adalah memberikan solusi menyeluruh untuk restoran, kafe, dan dapur khusus pengumuman yang memungkinkan mereka sebagai mitra dapur untuk meningkatkan efisiensi melalui otomatisasi dan meningkatkan pendapatan.

Dengan mengadopsi model bisnis baru, DishServe telah mengembangkan serangkaian inovasi untuk membantu mitra dapur mengoptimalkan penjualan dengan menyediakan solusi satu atap, yaitu mulai dari penyediaan merek, integrasi aplikasi pengiriman makanan, otomatisasi harga dan promosi, rekonsiliasi neraca keuangan, manajemen inventaris, rantai pasokan dan logistik, layanan pelanggan, kode QR, dan lainnya yang tersedia melalui aplikasi.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Tri Nurdianti
Editor: Rosmayanti

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: