Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

'Untung-Rugi' Dukungan PKS ke Anies Baswedan Menurut Pengamat, Simak!

'Untung-Rugi' Dukungan PKS ke Anies Baswedan Menurut Pengamat, Simak! Anies Baswedan | Kredit Foto: Twitter/Anies Baswedan

"Dengan demikian, ikatan relasi Anies-PKS lebih bersifat akomodatif," katanya.

Basis Kekuatan

Sementara itu, analis politik Unhas, Ali Armunanto menilai kekuatan PKS perlu diasesmen. Setelah ditinggal tokoh-tokoh pilar yang mendirikan Partai Gelora dan memudarnya dampak politik identitas, itu mempengaruhi basis pemilih PKS.

Di sisi lain, PKS yang kembali ke khitah juga mengembalikan garis tradisionalnya yang selama ini mulai meninggalkan PKS. Dengan menggandeng Anies, tentu PKS akan mendapatkan manfaat elektoral dari popularitas Anies.

Meskipun dengan dukungan dari Nasdem, Demokrat dan PKS bisa dipastikan posisi Anies sudah aman. Namun, dengan deklarasi ketiga partai ini, posisi Anies juga terjepit di antara kepentingan partai.

Baca Juga: Dubes Amerika Serikat Sowan ke PKS, Anies Baswedan Dapat Restu dari Joe Biden? Analisis Rocky Gerung Nggak Main-main: Sinyalnya Jelas!

"Dan hal tersebut justru akan membebani Anies dalam tiap manuver politik," ujar peneliti pada Departemen Ilmu Politik, FISIP, Unhas itu.

Jika menilai prestasi pada 2019, PKS menjadi salah satu partai yang cukup bagus dalam elektorat. Berhasil lolos di parlemen. Termasuk di Sulsel yang mampu meningkatkan kursi dari 6 kursi (2014), menjadi 8 kursi (2019) di DPRD Sulsel.

Capaian ini juga sekaligus mengantarkan partai Islam ini menduduki kursi Wakil Ketua DPRD Sulsel. Dengan kehadiran figur Anies, potensi itu bisa kembali diraih.

Ketua DPW PKS Sulsel Amri Arsyid mengaku seluruh jejaring pemenangan siap mensosialisasikan Anies. "Insyaaallah kita all out. Allahu akbar," singkatnya. (ams-mum/zuk/fajar)

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Bayu Muhardianto

Advertisement

Bagikan Artikel: