Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Jubir PSI Ini ‘Skak Mat’ Anies Baswedan, Awalnya Mau Kritik Kepemimpinan Presiden Jokowi Malah Kena ke SBY

Jubir PSI Ini ‘Skak Mat’ Anies Baswedan, Awalnya Mau Kritik Kepemimpinan Presiden Jokowi Malah Kena ke SBY Kredit Foto: Monologue TV
Warta Ekonomi, Jakarta -

Dedek Prayudi atau Dedek Uki selaku Juru Bicara Partai Solidaritas Indonesia (PSI) memberikan komentarnya soal pernyataan Anies Baswedan yang menyebut pertumbuhan ekonomi tak bisa serta merta berdasarkan pada angka yang tersaji saja.

Pernyataan Anies ini dianggap Uki tengah membandingkan pertumbuhan ekonomi Indonesia di jaman Presiden Jokowi.

“Pak Anies Baswedan menghadiri sebuah acara yang berjudul ‘dialog gagasan memperjuangkan perbaikan dan perubahan’ dalam acara tersebut hadir pula Ketua Umum Partai Demokrat, Mas Agus Harimurti Yudhoyono atau Mas AHY,” kata Dedek Prayudi melansir dari Cokro TV, Rabu (08/03/23).

“Dalam dialog santai tersebut Pak Anies Baswedan membawakan tulisannya yang dimuat di media nasional Kompas. Dimana Anis panjang lebar membeberkan gagasan yang ia tawarkan,” kata dia.

Baca Juga: Secepat Kilat Menyalahkan Anies Baswedan Soal Tragedi Kebakaran Depo Pertamina Plumpang, PSI dan PDIP Disebut Tak Memiliki Empati

“Salah satu poin yang Anies soroti adalah mengenai pertumbuhan ekonomi, buat Pak Anies ekonomi itu jangan asal tumbuh namun pertumbuhan mesti berkualitas,” jelasnya.

Sayangnya kata Uki, penjabaran Anies ini justru lebih ‘kena’ kepada kualitas pertumbuhan ekonomi zaman Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Sedangkan saat ini, partai Demokrat tengah memberikan dukungannya kepada Anies Baswedan agar bisa maju Pilpres 2024.

“Buat saya, jelas Anis sedang membual dan Anis sedang menampar wajah Bapak dari mas AHY yaitu Presiden RI ke-6 Bapak Susilo Bambang Yudhoyono,” ungkapnya.

“Nah justru di era SBY, ketimpangan meroket dari 0,32 pada saat Pak SBY dilantik menjadi 0,414 pada saat Pak SBY turun tahta. Kenaikan ketimpangan tertajam di era reformasi ada di eranya Pak SBY. Nggak cuma BPS, Bank Dunia pun bilang begitu,” tambahnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Sabrina Mulia Rhamadanty
Editor: Sabrina Mulia Rhamadanty

Advertisement

Bagikan Artikel: