Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Meski Terhantam Tekanana Global, KKES Berhasil Kantongi Penjualan Rp231 Miliar

Meski Terhantam Tekanana Global, KKES Berhasil Kantongi Penjualan Rp231 Miliar Kredit Foto: Antara/Sigid Kurniawan
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Kusuma Kemindo Sentosa Tbk (KKES) berhasil membukukan penjualan sebesar Rp231 Miliar, meningkat tipis dibanding realisasi di 2021 yang masih sebesar Rp226 miliar. Perseroan sukses mempertahankan tren kinerjanya, setelah realisasi pendapatan perusahaan tetap tumbuh sebesar dua persen di sepanjang tahun lalu.

Meski terhitung tipis, namun raihan pendapatan tersebut dinilai pantas diapresiasi di tengah tekanan yang terjadi, terutama di level global berupa kondisi geopolitik peran Rusia-Ukraina, inflasi yang melambung serta pelemahan mata uang yang melanda sejumlah negara.

Hingga akhir 2022, distributor bahan kimia tersebut mampu meraup laba komprehensif sebesar Rp6,6 Miliar. 

"Penurunan laba komprehensif ini dikarenakan pada 2021 kami membukukan laba penjualan aset tetap sebesar Rp7,3 miliar," ujar Corporate Secretary KKES, Melly Elita, dalam keterangan resminya, Selasa (28/3/2023).

Baca Juga: Angka Penjualan Ciamik, Perolehan Laba Emiten Indomie Ini Naik 14,59% Sepanjang 2022

Melly memastikan bahwa pihaknya tetap mampu meraih laba komprehensif dengan baik, di tengah tekanan global yang masih berdampak pada lesunya permintaan pasar dan tertekannya harga beberapa bahan baku.

Dengan tren kinerja yang positif tersebut, melly pun menyatakan pihaknya sangat optimistis dapat meraih peningkatan pendapatan di tahun ini, meski tantangan dari global disebutnya belum mereda.

"Kami sudah menyiapkan sejumlah strategi untuk menjaga tren kinerja perusahaan yang sedang positif dapat terus berlanjut di tahun ini," tutur Melly.

Beberapa strategi tersbeut, lanjut Melly, meliputi penambahan kuantitas produk yang memiliki margin lebih baik, seperti Eberłe Specialty untuk industri penyamakan.

Lalu juga menambah kantor cabang penjualan di Karawang, Medan, dan Denpasar untuk memperluas cakupan area distribusi dan menambah pelanggan baru.

Selain itu, KKES juga terus memperkuat tim penjualan dengan menambah sales headcount yang produktif. Terakhir, meningkatkan pengadaan barang lebih optimal guna mendukung penjualan dengan lebih maksimal.

"Serta paling penting adalah memanage working capital Perseroan menjadi lebih baik lagi," ungkap Melly.

Baca Juga: Kinerja Cemerlang, Pakuwon Jati Sukses Kantongi Laba Sebesar Rp1,83 Triliun Sepanjang 2022!

Tak hanya itu, KKES disebut Melly juga terus melakukan langkah-langkah strategis dan tetap memperkuat posisi di market distribusi bahan baku, di segmen industri yang telah ditangani.

"Kami juga dalam waktu dekat bakal merealisasikan penamabahan beberapa kantor cabang guna memperkuat kinerja penjualan," papar Melly.

Di samping itu, KKES juga berhasil menambah beberapa produk baru, seperti Hydrogen Peroxide (H2O2j, Benzyl Benzoate, Alkyl Phenolic Resin, Eberle Specialty Product, Monosodium Glutamate (MSG) dan lainnya yang banyak dipakai untuk industri tekstil, kebersihan (cleaning), pewarnaan (dyeing], kertas, kulit, perekat (lem), dan lain-lain.

"Kami juga menambah kekuatan sales headcount yang produktif untuk mendukung dan memperkuat tim penjualan dan mendapatkan pelanggan-pelanggan baru maupun memperkuat hubungan dengan pelanggan yang sudah ada," tegas Melly. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri

Advertisement

Bagikan Artikel: