Arteria Dahlan Mau Laporkan Mahfud MD Usai Sebut Anggota DPR Markus, Dinilai Cuma ‘Gertak Sambal’
Anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan Arteria Dahlan diketahui mengancam dan akan memperkarakan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD secara hukum.
Hal itu lantaran pernyataan Mahfud MD yang menyebut banyak anggota DPR RI jadi markus atau makelar kasus.
"Tadi Prof (Mahfud MD, red) begitu keras. DPR itu keras padahal markus minta proyek," kata Arteria dalam rapat di Komisi III DPR membahas soal transaksi janggal Rp 349 triliun di Komisi III DPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu (29/4).
Baca Juga: Arteria Dahlan Geram Bukan Main dengan Pernyataan Mahfud MD: Cabut atau Saya Perkarakan!
Arteria lantas meminta Mahfud MD menarik kembali pernyataan itu. Pasalnya, menurut Arteria, pernyataan Mahfud membuat publik menilai anggota DPR sebagai markus semua.
"Saya minta Prof cabut," kata Arteria.
Pria yang akrab disapa Teri itu menjelaskan bahwa dia pribadi sebenarnya tidak ingin menjadi anggota legislatif, tetapi kini dia ingin menjadi anggota DPR yang baik. Namun, persepsi publik bisa buruk gara-gara ucapan Mahfud MD soal markus.
"Saya minta ini Prof (Mahfud) cabut, atau nanti saya juga perkarakan ini," kata Arteria.
Sebelumnya, Menko Polhukam Mahfud MD menyinggung soal anggota DPR yang sering marah-marah ke Kejaksaan Agung, tetapi pernah menitipkan kasus.
Ucapan Mahfud itu langsung diprotes ramai-ramai oleh legislator di Komisi III DPR yang sejak awal rapat sudah rajin menginterupsi.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Sabrina Mulia Rhamadanty
Tag Terkait:
Advertisement